Punya Mesin Baru, Porsche 911 GT3 Lebih Garang

Porsche 911 GT3 terbaru hadir lebih garang dengan pembaruan mesin dan pengujian panjang mengenai performanya di lintasan balap maupun jalan raya.

Punya Mesin Baru, Porsche 911 GT3 Lebih Garang
istimewa

Ini memberikan tenaga maksimumnya pada 8.400 rpm dan electronic limiter hanya memotong kemampuan putaran yang luar biasa ini pada 9.000 rpm. Torsi maksimum telah ditingkatkan dari 460 menjadi 470 Nm.

Gaya akselerasi longitudinal dan lateral tinggi yang dihasilkan oleh 911 GT3 baru di trek balap berarti bahwa suplai oli untuk mesin putaran tinggi sangat penting.

"Mesin pada mobil balap 911 GT3 Cup kami pada dasarnya berbeda hanya dalam dua komponen: sistem pembuangan dan unit kontrol mesin. Segala sesuatu yang lain identik," jelas Mader.

Standar yang sangat ketat juga diterapkan dalam hal daya tahan mesin, yakni mesin harus bekerja dengan sempurna pada bentangan terus menerus lebih dari 5.000 kilometer di Nardo, Italia, dengan kecepatan konstan 300 km/jam, berhenti hanya untuk mengisi bahan bakar. (inilah.com)

Halaman :


Editor : JakaPermana