Ramadan Lebaran, BI Jabar Siapkan Rp17,45 Triliun

Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Jawa Barat menyiapkan uang kartal atau uang tunai sebanyak Rp17,45 triliun terkait kebutuhan selama bulan suci Ramadan dan perayaan hari raya Idul Fitri 1442 Hijriah/2021 Masehi.

Ramadan Lebaran, BI Jabar Siapkan Rp17,45 Triliun

"Jadi kami berharap ini bisa memenuhi kebutuhan masyarakat mencari uang baru pecahan yang kertas," katanya.

Bank Indonesia di wilayah Jawa Barat, lanjut Herawanto, telah bekerja sama dengan perbankan menetapkan 559 titik layanan penukaran selama Bulan Suci Ramadan Tahun 2021.

Adapun Ke-559 titik layanan penukaran uang tersebut terbagi ke tiga wilayah yakni pertama Priangan sebanyak 362 titik, kedua Priangan Timur 98 titik serta wilayah Cirebon, Indramayu, Majalengka, dan Kuningan sebanyak 99 titik.

Baca Juga : Bank bjb Cabang Cibinong Gelar Webinar “Strategi Berbisnis Online Ala Artis Bersama bank bjb”

"Untuk layanan penukaran uang melalui loket bank sudah dapat dilakukan mulai 12 April sampai dengan 11 Mei 2021. Bank Indonesia telah berkoordinasi dengan perbankan agar dalam memberikan layanan penukaran uang dengan tetap menegakkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19," kata dia.

Halaman :


Editor : Zulfirman