Ridwan Kamil Beberkan Sebab Prabowo-Gibran Menang di Bali

Sudah menjadi rahasia umum, bila Provinsi Bali merupakan basis suara PDI Perjuangan. Siapapun calon presiden yang diusung, sejatinya selalu menang telak di Pulau Dewata tersebut.

Ridwan Kamil Beberkan Sebab Prabowo-Gibran Menang di Bali

"Kata orang Bali, Pak, ngomongin orang tua aja udah pamali apalagi menjelek-jelekkan. Itulah pertolongan Allah," ucapnya.

Emil pun menambahkan, bahwa ada empat doa yang akan dikabulkan oleh Allah, salah satunya adalah doa yang dipanjatkan oleh orang yang dizalimi. Maka dari itu, dia mengingatkan kepada siapa saja agar lebih berhati-hati dalam bertutur kata terutama ketika berdebat terkait politik.

"Pelajarannya apa? Lain kali kepada anak cucu kita kalau berdebat urusan politik maka fokus pada visi dan misi, fokus pada solusi bangsa, fokus pada program, bukan menjelek-jelekkan lawan," tuturnya.

Baca Juga : Pemprov dan DPRD Jabar Sepakati 6 Perda Anyar

Alangkah lebih baik lanjut Emil, debat politik yang digelar fokus pada visi misi dan solusi tiap calon. Dengan begitu, kualitas demokrasi di Indonesia akan semakin baik.

"Fokus saja demokrasi atau kampanye yang berlomba-lomba dalam solusi dan kebaikan, itu doa saya kepada bangsa ini," ujarnya.

Sebelumnya, berdasarkan pengumuman KPU RI pasangan Prabowo-Gibran menang di 36 provinsi di Indonesia. Lalu, pasangan Anies-Muhaimin menang di dua provinsi. Sementara itu, Ganjar-Mahfud tak menang di provinsi mana pun.

Baca Juga : Friday Car Free di Gedung Sate, Pusat Pemprov Jabar Bersih dari Kendaraan

Di Bali, Prabowo-Gibran memperoleh 1.454.640 suara, Anies-Muhaimin memperoleh 1.127.134 suara, dan Anies-Muhaimin memperoleh 99.233 suara. (Yuliantono)


Editor : JakaPermana