Ridwan Kamil Tengok dan Beri Semangat Masyarakat yang Isoman

Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil mengunjungi beberapa lokasi yang menjadi tempat isolasi mandiri (isoman) masyarakat yang terinfeksi virus COVID-19.  Adapun beberapa lokasi tersebut terletak di daerah Kabupaten Bandung Barat (KBB) dan Kota Bandung. 

Ridwan Kamil Tengok dan Beri Semangat Masyarakat yang Isoman
foto: Humas Pemprov Jabar

Ridwan Kamil juga meminta kepada kepala desa dan juga aparat untuk rajin mengecek masyarakat yang sedang melakukan isoman. Mengingat ada sejumlah kasus, di mana kondisi masyarakat yang sedang isoman memburuk bahkan beberapa di antaranya meninggal dunia.

"Saya berharap mulai hari ini di Jawa Barat tidak ada lagi yang meninggal dunia di dalam rumahnya karena kalau sudah ada perburukan langsung dirujuk ke rumah sakit untuk ditindaklanjuti," ucapnya. 

Adapun Plt Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan dan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Jabar Bambang Tirtoyuliono turut mendampingi Kang Emil saat mengunjungi pasien COVID-19 yang isoman.  (inilah.com)
 

Baca Juga : Ridwan Kamil Sebut Tol Cisumdawu Rampung Akhir Tahun Ini

Halaman :


Editor : JakaPermana