Sekretariat DPRD Jabar Serahkan Donasi untuk Palestina

Sekretariat DPRD Jabar menggelar bimbingan mental dan penyerahan donasi untuk masyarakat Palestina, yang menjadi korban kekejaman Israel.

Sekretariat DPRD Jabar Serahkan Donasi untuk Palestina
Sekretaris Sekretariat DPRD Jabar Barnas Adjidin menuturkan, penghimpunan donasi ini merupakan wujud keprihatinan dan kepedulian terhadap sesama, mengingat tidak sedikit yang menjadi korban di Palestina. (yuliantono)

INILAHKORAN, Bandung - Sekretariat DPRD Jabar menggelar bimbingan mental dan penyerahan donasi untuk masyarakat Palestina, yang menjadi korban kekejaman Israel.

Sekretaris Sekretariat DPRD Jabar Barnas Adjidin menuturkan, penghimpunan donasi ini merupakan wujud keprihatinan dan kepedulian terhadap sesama, mengingat tidak sedikit yang menjadi korban di Palestina.

“Kita sama-sama melihat bagaimana kondisi Palestina yang memprihatinkan dan memilukan. Dari mulai lansia hingga anak-anak menjadi korban. Entah kapan hal itu akan berakhir. Kita sebagai manusia harus peduli dan memberikan manfaat yang baik,” ujar Barnas di Sekretariat DPRD Jabar, Kota Bandung, Selasa 28 November 2023.

Baca Juga : Ribuan Buruh Kembali Geruduk Gedung Sate, Minta Pemprov Setujui Rekomendasi Daerah Terkait UMK 2024

Dia berharap, melalui donasi yang disampaikan, hasil sumbangan seluruh pegawai di lingkungan sekretariat DPRD Jabar dapat sedikit memberi manfaat dan meringankan para korban di Palestina.

“Dalam acara ini juga, kami menitipkan donasi hasil sumbangan kawan-kawan pegawai Sekretariat DPRD Jawa Barat. Mudah-mudahan ada kebermanfaatan dan menjadi amal bagi kita semua,” harapnya. 

Penyerahan donasi Peduli Palestina ini dilakukan dalam kegiatan bimbingan mental, yang rutin dilakukan Sekretariat DPRD Jabar. Sekretaris DPRD Jawa Barat Barnas Adjidin memberikan langsung hasil donasi kepada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Jabar.

Baca Juga : Tahapan Kampanye Dimulai, TKD Jabar Mulai Sosialisasikan Prabowo-Gibran ke Masyarakat Luas

Barnas Adjidin berharap kegiatan-kegiatan semacam ini harus lebih ditingkatkan intensitasnya. Ia juga menambahkan bahwa dalam bekerja dan ibadah harus ada keseimbangan.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani