Seleksi Jabatan Perumda Pasar Juara Kota Bandung Berpotensi Diperpanjang

Penyaringan jabatan direktur utama, direktur operasional dan dewan pengawas Perumda Pasar Juara Kota Bandung masih minim peminat sejak dibuka pada 19 Januari 2024.

Seleksi Jabatan Perumda Pasar Juara Kota Bandung Berpotensi Diperpanjang
Kepala Bagian Perekonomian Setda Pemkot Bandung Tubagus Agus Mulyadi

INILAHKORAN, Bandung - Penyaringan jabatan direktur utama, direktur operasional dan dewan pengawas Perumda Pasar Juara Kota Bandung masih minim peminat sejak dibuka pada 19 Januari 2024.

Kepala Bagian Perekonomian Setda Pemkot Bandung Tubagus Agus Mulyadi mengatakan, sejauh ini belum terdapat calon yang mendaftar ke panitia seleksi dan berpotensi diperpanjang.

"Sampai saat ini belum ada calon yang mendaftar, karena memang ada persyaratan yang harus dikomunikasikan dengan instansi lain," kata Tubagus Agus Mulyadi pada Selasa 23 Januari 2024.

Baca Juga : 5.117 Surat Suara di Kota Bandung Rusak, Terbanyak Surat Suara DPRD Provinsi

Pendaftaran seleksi jabatan, dituturkan ia akan berlangsung hingga 4 Februari. Akan tetapi, apabila masih belum terpenuhi kuota calon pendaftar, besar kemungkinan akan diperpanjang.

Sambung ia, setiap lowongan seleksi jabatan harus memenuhi minimal lima calon. Perumda Pasar Juara Kota Bandung saat ini diemban plt direktur utama dan direktur administrasi definitif.

"Dari tiga direksi di perumda, hanya satu yang definitif yaitu direktur administrasi. Kekosongan ini yang kita sampaikan untuk segera diisi melalui seleksi yang melibatkan para akademisi," ucapnya.

Baca Juga : Pelaku UMKM di Alun-alun Cililin Bakal Ditata, Pemda KBB: Pedagang Nantinya Bakal Diundi

Dijelaskan Agus, kriteria yang diperlukan dalam seleksi jabatan tersebut yakni memiliki kompentesi dan keilmuan terkait Perumda Pasar Juara. Sosok yang dicari pun harus tangguh menanggani Perumda Pasar Juara.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti