WearingKlamby Bantu Korban Bencana di Sulawesi

Deretan musibah menyita perhatian WearingKlamby.

WearingKlamby Bantu Korban Bencana di Sulawesi
istimewa

Pola-pola yang menggambarkan Kapal Pinisi, sisik ikan, serta ombak akan menjadi tiga elemen utama yang menghiasi setiap lembar Scarf dari koleksi Sulawesi Series ini.

Pemilihan tiga elemen tersebut bukannya tanpa dasar. Tim kreatif WearingKlamby menuturkan bahwa Kapal Pinisi merupakan simbol dari kekayaan budaya masyarakat Sulawesi. Sejak tahun 1500-an,

Kapal Pinisi telah berperan penting bagi kegiatan transportasi maupun bisnis Suku Bugis.

Baca Juga : PANDI Beri Dukungan Teknis Anugrah Sastra Rancage

Selain itu, pola sisik ikan sebenarnya merupakan representasi dari penamaan Kapal Pinisi itu sendiri. Menurut tradisi masyarakat Sulawesi, Kapal Pinisi diambil dari kata binisi, atau sejenis ikan kecil yang dikenal lincah dan tangguh.

Sementara pola ombak merupakan lambang kekuatan dari para pelaut yang berhasil menerjang ombak lautan yang ganas.

Wearing Klamby Sumbangkan Hasil Penjualan

Seakan paham betul bahwa brand-nya sukses berdiri berkat limpahan kekayaan alam dan budaya bangsa yang terus memberikan inspirasi, dan tidak lupa kontribusi dan antusiasme Klamby Family terhadap kreasinya, WearingKlamby tak ingin berpangku tangan.


Editor : JakaPermana