Yuk Kenali Gejala Tak Khas Pneumonia pada Lansia

Dokter spesialis penyakit dalam konsultan geriatri dari Rumah Sakit Hasan Sadikin, Lazuardhi Dwipa, mengatakan, ada sejumlah gejala pneumonia yang tak khas seperti pada orang dewasa, yakni lemah badan dan nafsu makan menurun drastis.

Yuk Kenali Gejala Tak Khas Pneumonia pada Lansia
Antara Foto

INILAH, Jakarta- Dokter spesialis penyakit dalam konsultan geriatri dari Rumah Sakit Hasan Sadikin, Lazuardhi Dwipa, mengatakan, ada sejumlah gejala pneumonia yang tak khas seperti pada orang dewasa, yakni lemah badan dan nafsu makan menurun drastis.

Sementara pada dewasa, gejala umumnya seperti demam, mengigil, sesak nafas, dahak berwarna.

"Pada lansia di tahap awal belum tampak gejala khas seperti pada dewasa. Pertama lemah badan sehingga cenderung banyak diam, nafsu makan menurun drastis," kata dia dalam sebuah webinar kesehatan, ditulis Minggu.

Baca Juga : Kebijakan PPnBM dan Ramadan Warnai Industri Mobkas

Apabila kondisi ini dibiarkan atau tak diobati maka bisa memunculkan gejala lain seperti demam, batuk, sesak nafas, gangguan kesadaran yang ditandai bicara tidak jelas dan tidak nyambung.

Dalam kesempatan itu, dokter spesialis penyakit dalam konsultan alergi imunologi dari RSCM, Suzy Maria menuturkan, pneumonia pada lansia berpotensi fatal, menyebabkannya dirawat ICU hingga kematian dan penurunan status fungsional setelah sakit.

Angka mortalitas pada lansia yang terkena penyakit ini menurut data dari RSCM sekitar 15-25 persen.

Baca Juga : Pangsa Pasar Suzuki Finance Naik 5%

Untuk menegakkan diagnosis pneumonia, pasien bisa menjalani pemeriksaan darah, dahak dan rontgen dada.

Halaman :


Editor : Bsafaat