DPRD Jabar Minta Evaluasi Menyeluruh, Sikapi Turunnya PAD 2023

Anggota Panitia Khusus (Pansus) 1 DPRD Provinsi Jawa Barat Husin meminta pemerintah provinsi (Pemprov) melakukan evaluasi menyeluruh, sikapi turunnya Pendapatan Asli Daerah (PAD) 2023.

DPRD Jabar Minta Evaluasi Menyeluruh, Sikapi Turunnya PAD 2023
Anggota Panitia Khusus (Pansus) 1 DPRD Provinsi Jawa Barat Husin meminta pemerintah provinsi (Pemprov) melakukan evaluasi menyeluruh, sikapi turunnya Pendapatan Asli Daerah (PAD) 2023./ilustrasi

INILAHKORAN, Bandung - Anggota Panitia Khusus (Pansus) 1 DPRD Provinsi Jawa Barat Husin meminta pemerintah provinsi (Pemprov) melakukan evaluasi menyeluruh, sikapi turunnya Pendapatan Asli Daerah (PAD) 2023.

Dimana kata Husin, PAD Jabar dari target Rp24,79 triliun hanya mampu terealisasi Rp24,37 triliun di 2023. Kondisi ini lanjut dia, harus segera ditindaklanjuti agar tidak terulang.

“Bidang keuangan, Pansus I menyoroti menurunnya PAD. Ini menjadi perhatian kami dan menjadi catatan kedepannya,” ujar Husin di DPRD Jabar baru-baru ini.

Baca Juga : Pekan Ini Pemprov Gelar Germas Lawan DBD

Sedangkan Wakil Ketua Pansus 1 Abdul Hadi Wijaya meminta, agar Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang tidak produktif untuk segera diambil sikap, baik dilikuidasi atau merger.

Sebab lanjut dia, jangan sampai terus-terusan hanya menggerogoti APBD melalui penyertaan modal, tanpa timbal balik bagi pemerintah untuk mengakselerasi pembangunan.

“Ada banyak BUMD yang sakit, itu harus segera ditindaklanjuti,” ucapnya. (Yuliantono)***

Baca Juga : Tunggu Kajian Kemenkeu, Pemprov Jabar Masih Optimistis Groundbreaking TPPAS Legoknangka Juni Ini


Editor : JakaPermana