DPRD Jabar Minta Pemekaran Desa Dimaksimalkan

Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) meminta, agar Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPM-Desa) Provinsi Jawa Barat bekerja lebih maksimal, terutama dalam melakukan pemekaran desa.

DPRD Jabar Minta Pemekaran Desa Dimaksimalkan

INILAH, Bandung,- Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) meminta, agar Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPM-Desa) Provinsi Jawa Barat bekerja lebih maksimal, terutama dalam melakukan pemekaran desa.

Ketua Komisi I Sadar Muslihat mengatakan, dengan adanya bantuan dana desa oleh pemerintah pusat, diharapkan mampu mendongkrak pertumbuhan desa di Jawa Barat. Dia menambahkan, perlu adanya pemetaan yang baik oleh dinas terkait agar program dari pusat tersebut dapat terserap, sehingga dapat menumbuhkan perekonomian masyarakat.

“Pemekaran desa berdampak pada pemberian dana desa. Ini akan memicu potensi pembangunan menyeluruh, jika bisa dimaksimalkan,” ujar Sadar usai melakukan pembahasan progres program kerja Tahun Anggaran 2020 DPM-Desa, Kamis (27/2/2020).

Baca Juga : Inilah Persyaratan Pendaftaran Komisioner KPID Jabar Periode 2020-2023

Sadar menegaskan, pihaknya dalam hal ini menitikberatkan pada pembangunan desa wisata, yang diyakininya dapat menumbuhkan potensi desa sehingga dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi di masing-masing desa yang ada di Jawa Barat. “Diharapkan ada sinergisitas antar pihak, untuk dapat mewujudkan desa yang lebih maju di Jawa Barat,” tutupnya. (yuliantono)


Editor : Ghiok Riswoto