Gedung Dianggap Belum Finishing, Ini Ancaman KPU Kabupaten Cirebon

KPU Kabupaten Cirebon mengancam akan mengembalikan kunci gedung baru yang berada di Kelurahan Kenanga, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon ke Pemkab Cirebon. 

Gedung Dianggap Belum Finishing, Ini Ancaman KPU Kabupaten Cirebon
Gedung KPU Cirebon

INILAHKORAN, Cirebon- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Cirebon mengancam akan mengembalikan kunci gedung baru yang berada di Kelurahan Kenanga, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon ke Pemkab Cirebon. 

Ancaman tersebut dilontarkan,  menyusul belum dilaksanakannya pekerjaan pengerasan area parkir dan juga pagar keliling. Padahal pihak KPU mengklaim kalau tahapan pelaksanaan Pemilu 2024 makin hari makin padat saja.

"Memang pekerjaan pengerasan lahan parkir dan juga pagar secara teknis ada di Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR). Tapi sampai sekarang belum juga dilaksanakan. Kan anggarannya sudah ada," kata Ketua KPU Kabupaten Cirebon, Sopidi, Rabu 2 Juli 2023.

Baca Juga : Penuhi Kebutuhan Pendidikan, Pemkot Depok Siap Banguan 2 MTS Negeri

Menurutnya, Berdasarkan informasi dari pihak terkait, pekerjaan pengerasan area parkir dan juga pagar keliling itu direncanakan akan dilaksanakan pada awal bulan Agustus 2023. Dengan lama pekerjaan selama 1 bulan.

Kalau benar dilakukan awal Agustus atau maksimal pertengahan Agustus nanti, bisa dipastikan gedung yang baru ini akan mulai beroperasi pada pertengahan September.

Namun, jika memang Pemda tidak mengerjakan sesuai rencana, secara otomatis waktu untuk penempatan gedung baru juga akan mengalami kemunduran. Untuk itu, dirinya berharap Pemda bisa melaksanakan pekerjaan sesuai dengan sudah dijadwalkan.

Baca Juga : Ganjar Sowan ke Ponpes Keluarga Mbah Moen di Cirebon, Dialog Hangat Bersama Ulama-Santri

"Kalau tidak sesuai jadwal ya sudah pasti mundur lagi, kalau tidak juga dilaksanakan mau bagai mana lagi mungkin wacana pengembalian kunci akan dilakukan," ungkapnya.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti