H+1 Libur Lebaran 2024, Kawasan Lembang Mulai Dipadati Wisatawan

Memasuki H+1 libur Lebaran 2024, sejumlah destinasi wisata di kawasan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) mulai dipadati para wisatawan

H+1 Libur Lebaran 2024, Kawasan Lembang Mulai Dipadati Wisatawan
Memasuki H+1 libur Lebaran 2024, sejumlah destinasi wisata di kawasan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) mulai dipadati para wisatawan. Agus Satia Negara

INILAHKORAN, Ngamprah - Memasuki H+1 libur Lebaran 2024, sejumlah destinasi wisata di kawasan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) mulai dipadati para wisatawan.

Bahkan, kepadatan kendaraan para wisatawan di kawasan Lembang mulai terjadi sejak hari H perayaan Idulfitri 1445 H, pada Rabu 10 April 2024.

Terlihat, kendaraan roda empat yang didominasi dari arah Bandung menuju Lembang mulai mengular. Begitupun dari arah Lembang menuju Bandung.

Baca Juga : Polisi Antisipasi Penumpukan Kendaraan di Pintu Tol Pasteur

Para wisatawan pun mulai keluar masuk objek wisata yang ada di sepanjang Jalan Raya Lembang, seperti Farmhouse dan The Great Asia Africa. 

"Sudah mulai ramai, tapi belum terlalu signifikan. Ya ini masih seperti libur Sabtu-Minggu biasa," kata salah seorang pengelola kantong parkir di kawasan Lembang, Ayi Cahyadi (43) kepada wartawan.

Menurutnya, kunjungan wisatawan ke Lembang di hari Lebaran, biasanya mulai meningkat di H+2 hingga H+7 meskipun ada hari H Lebaran sudah ada wisatawan luar daerah yang berkunjung. 

Baca Juga : Cibiru Menuju Cileunyi Padat Merayap, Didominasi Pemudik Lokal di Hari Raya

"Pasti nanti ramainya H+2 sampai H+7, kalau hari H kan orang-orang masih lebaran dengan keluarga. Kalau yang liburan di hari H, itu kebanyakan yang tidak merayakan lebaran," tuturnya.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti