Indonesia Tanda Tangani Perjanjian Hibah untuk Solomon dan Fiji

Pemerintah Indonesia menandatangani perjanjian pemberian bantuan kemanusiaan dengan pemerintah Kepulauan Solomon dan Fiji terkait upaya-upaya penanganan pandemi.

Indonesia Tanda Tangani Perjanjian Hibah untuk Solomon dan Fiji
Ilustrasi (Antara)

INILAH, Jakarta - Pemerintah Indonesia menandatangani perjanjian pemberian bantuan kemanusiaan dengan pemerintah Kepulauan Solomon dan Fiji terkait upaya-upaya penanganan pandemi di kedua negara tersebut, sebagai cerminan komitmen terhadap kerja sama internasional pada masa krisis.

Tiga dokumen yang ditandatangani pada Rabu, mencakup bantuan penanganan pandemi bagi Kepulauan Solomon dan Fiji, serta bantuan untuk Fiji bagi renovasi Victoria School yang terdampak oleh bencana iklim.

“Perjanjian-perjanjian yang baru ditandatangani mencerminkan komitmen kemitraan kuat antara Indonesia dengan negara-negara Pasifik, termasuk pada saat krisis sekarang ini,” kata Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi, yang turut menyaksikan penandatanganan oleh perwakilan negara-negara dari Jakarta, Rabu.

Baca Juga : Penelitian: Satu dari Empat Orang Mungkin Tak Dapatkan Vaksin Covid-19

Menurut Retno, bantuan yang diberikan menggunakan pendanaan dari Indonesia Aid yang didirikan pada Desember 2019 lalu. Untuk bantuan yang diberikan Indonesia untuk penanganan pandemi di beberapa negara Pasifik tersebut akan digunakan untuk pengadaan alat-alat kesehatan yang diproduksi oleh produsen Tanah Air.

Selain Fiji dan Kepulauan Solomon, Timor Leste juga dijadwalkan untuk turut menerima bantuan dari Indonesia, namun penandatanganan perjanjian hibah harus dijadwalkan kembali di waktu dekat karena adanya kendala teknis.

Dalam kesempatan itu, Retno kembali menekankan sikap Indonesia yang menggarisbawahi pentingnya solidaritas internasional, terutama pada masa krisis.

Baca Juga : 17 Perguruan Tinggi di China Siap Selenggarakan UKBI

Penandatanganan perjanjian hibah, kata dia, juga merefleksikan komitmen Indonesia dalam kerja sama mitigasi dampak pandemi Covid-19 serta kemitraan yang baik dengan negara-negara Pasifik.

Halaman :


Editor : suroprapanca