Ineu Purwadewi Sundari Dorong Sinergitas Antar Para Stakeholder Pasca Musrenbang 2023

Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat Ineu Purwadewi Sundari mendorong peningkatan sinergitas antar para stakeholder,

Ineu Purwadewi Sundari Dorong Sinergitas Antar Para Stakeholder Pasca Musrenbang 2023

Seiring masuknya tahun politik, dimana Pemilu akan digelar pada 2024 mendatang. Ineu mendorong supaya pemerintah daerah dapat mewujudkan situasi yang aman dan kondusif, serta tentunya dibarengi dengan perencanaan pembangunan sesuai kesepakatan. Meski diakuinya tidak mudah, tetapi seluruh pihak harus bersama-sama mewujudkan pembangunan dan kondusivitas yang baik.

“Jadi banyak hal tentunya yang harus kita pikirkan bersama. Bagaimana Pemilu serentak nanti berjalan dengan baik, kondusif. Pembangunan juga tetap berjalan, yang kita sepakati hari ini. Ini tidak mudah, karena itu pada kesempatan yang baik ini kita secara bersama-sama bagaimana kondusivitas semua terjadi di 2024 yang akan datang,” terangnya.

Ineu berharap, melalui Musrenbang 2023 akan melahirkan kebijakan-kebijakan yang baik dalam mewujudkan Jawa Barat juara lahir batin, sesuai cita-cita bersama.

“Harapan kita bersama hari ini, Musrenbang 2023 menghasilkan seluruh produk yang betul-betul menjadi tujuan kita bersama. Mewujudkan masyarakat Jawa Barat juara lahir dan batin,” tandasnya. (Yuliantono)

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti