Kisah Sergio Perez yang Nyaris Menyerah Sebelum Rajai GP Azerbaijan

Sergio Perez mengungkapkan nyaris menyudahi perlawanannya di Grand Prix Azerbaijan sebelum akhirnya menyintas balapan sepanjang 51 putaran yang sarat drama dan insiden itu dengan mempersembahkan kemenangan perdananya untuk Red Bull.

Kisah Sergio Perez yang Nyaris Menyerah Sebelum Rajai GP Azerbaijan
Antara Foto

INILAH, Bandung- Sergio Perez mengungkapkan nyaris menyudahi perlawanannya di Grand Prix Azerbaijan sebelum akhirnya menyintas balapan sepanjang 51 putaran yang sarat drama dan insiden itu dengan mempersembahkan kemenangan perdananya untuk Red Bull.

Perez diuntungkan setelah rekan satu timnya, Max Verstappen, mengalami kecelakaan di lintasan lurus utama dengan empat lap tersisa.

Menyusul insiden tersebut, pra pebalap terpaksa harus start ulang dengan Perez di posisi start terdepan.

Baca Juga : Pebalap Tim Indonesian Racing, Alcoba, Persembahkan Podium di Catalunya

Kemudian pebalap Mercedes Lewis Hamilton melakukan kesalahan yang langka, melewati Perez sebelum mengunci ban depannya menuju runway Tikungan 1.

Sang pebalap Britania akhirnya kehilangan posisinya dan finis P15 di saat Perez mengklaim kemenangan kedua dalam kariernya, dan Sebastian Vettel mempersembahkan podium perdana untuk tim Aston Martin diikuti Pierre Gasly yang melengkapi mimbar untuk tim AlphaTauri di posisi ketiga.

"Saya sangat senang hari ini," kata Perez seperti dikutip laman resmi Formula 1.

Baca Juga : Ladeni Logan Paul, Mayweather Tak Persoalkan Berat Badan

"Pertama saya harus bilang saya prihatin untuk Max karena dia menjalani balapan yang luar biasa dan dia sangat pantas menang.

Halaman :


Editor : Bsafaat