Mario Jardel Fokus Berlatih Ketimbang Memikirkan Nasib Kompetisi

Bek muda Persib Bandung, Mario Jardel tak mau terlalu larut memikirkan nasib Liga 1 2020. Terbukti, sejauh ini kompetisi kasta tertinggi di tanah air itu belum menemui kepastian.

Mario Jardel Fokus Berlatih Ketimbang Memikirkan Nasib Kompetisi
dok/inilahkoran

INILAH, Bandung - Bek muda Persib Bandung, Mario Jardel tak mau terlalu larut memikirkan nasib Liga 1 2020. Terbukti, sejauh ini kompetisi kasta tertinggi di tanah air itu belum menemui kepastian.

Beberapa upaya PSSI maupun PT Liga Indonesia Baru (LIB) untuk bisa kembali menggelar kompetisi, harus mengalami kegagalan. Pasalnya pihak kepolisian (Polri) tidak memberikan izin dengan alasan pandemi Covid-19 di Indonesia masih tinggi. 

Sempat direncanakan untuk kembali dilanjutkan pada awal Februari 2021, namun sampai saat ini belum diketahui jadwal pasti serta regulasi yang diterapkan. 

Baca Juga : Skuat Persib Kompak Posting Tagar Ayo Main Lagi

PSSI baru akan membahas nasib kompetisi dalam rapat Eksekutif Komite (Exco) yang rencananya akan dilakukan pada pertengahan Januari ini, atau tepat setelah PT Liga Indonesia Baru (LIB) melakukan pertemuan dengan para klub kontestan. 

Dengan alasan itu, Jardel memilih untuk fokus menjaga staminanya. Sebab menurutnya tidak mudah menjaga stamina tersebut lantaran sudah hampir setahun, tidak ada pertandingan yang dihadapi. 

"Memilih fokus latihan mandiri dari pelatih saja. Kalau ke depannya, gimana-gimananya akan diinfokan manajemen atau pelatih," ungkap Jardel dilansir laman resmi Persib

Baca Juga : Jempol Kaki Robek, Gian Zola Istirahat Selama Satu Bulan

Pemain kelahiran Bogor, Jawa Barat ini akui merasa bingung dengan situasi yang dialami oleh persepak bolaan Indonesia ini. Sebab ketiadaan kompetisi merupakan kali pertama dirasakannya. 

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani