Messi dan Kisah Utang 17 Tahun Pemain Berdarah Palestina

Seorang pemain Argentina berdarah Palestina mengaku berutang kepada Lionel Messi. Utangnya tak seberapa, hanya 50 dolar. Tapi, utang itu disimpannya dalam jangka waktu yang lama: 17 tahun.

Messi dan Kisah Utang 17 Tahun Pemain Berdarah Palestina

INILAH, Buenos Aires - Seorang pemain Argentina berdarah Palestina mengaku berutang kepada Lionel Messi. Utangnya tak seberapa, hanya 50 dolar. Tapi, utang itu disimpannya dalam jangka waktu yang lama: 17 tahun.

Semuanya bermula pada 29 Juni 2004. Saat itu, Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) menggelar pertandingan uji coba tim U-19 Argentina lawan Paraguay di Stadion Diego Armando Maradona.

Pertandingan itu tak punya maksud lain, kecuali mengawal Lionel Messi dari incaran tim nasional Spanyol. Dengan memasangkan kostum tim nasional Argentina kepada Messi, maka Spanyol tak bisa lagi bermimpi mendapatkannya di masa mendatang.

Baca Juga : Red Bull Siap Repotkan Mercedes Lagi di GP Austria

Gol berseliweran. Argentina menang telak 8-0. Lionel Messi mencetak salah satu gol untuk tim yang ditangani Hugo Tocalli dan disiapkan menghadapi kualifikasi Kejuaraan Dunia U-20 zona Amerika Selatan di Kolombia.

Argentina lolos ke Piala Dunia U-20 di Belanda. Mereka bahkan menjadi juara antara lain dan memunculkan Lionel Messi sebagai bintangnya.

Tapi, pertandingan uji coba lawan Paraguay itu belum hilang dari ingatan Pablo Alvarado, seorang pemain Argentina keturunan Palestina. Dia yang saat itu menjadi pemain junior San Lorenzo, mengakui bahwa sejak hari itu, dia punya utang 50 dolar kepada Messi.

Baca Juga : Pemerintah Jerman Kritik UEFA Soal Jumlah Penonton

Pengakuan itu dia ungkap melalui akun Twitter setelah 17 tahun terjadi. Tak pelak, pengakuannya itu pun jadi viral.

Halaman :


Editor : Zulfirman