Minta Tim Jabar di PON XXI 2024 Cetak Hattrick, Bey Machmudin: Tong Ngerakeun Saya...

Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin meminta agar Tim Jabar di PON XXI 2024 cetak hattrick di Aceh-Sumatera Utara pada September 2024 mendatang.

Minta Tim Jabar di PON XXI 2024 Cetak Hattrick, Bey Machmudin: Tong Ngerakeun Saya...
Bey Machmudin mengatakan, Jabar sudah menjadi juara umum pada 2016 di bawah kepemimpinan Gubernur Ahmad Heryawan. Prestasi ciamik ini berlanjut ketika di bawah komando Gubernur Ridwan Kamil pada 2021. Pada tahun ini, dia meminta Tim Jabar di PON XXI 2024 cetak hattrick untuk pertama kalinya. (yuliantono)

INILAHKORAN, Bandung - Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin meminta agar Tim Jabar di PON XXI 2024 cetak hattrick di Aceh-Sumatera Utara pada September 2024 mendatang.

Bey Machmudin mengatakan, Jabar sudah menjadi juara umum pada 2016 di bawah kepemimpinan Gubernur Ahmad Heryawan. Prestasi ciamik ini berlanjut ketika di bawah komando Gubernur Ridwan Kamil pada 2021. Pada tahun ini, dia meminta Tim Jabar di PON XXI 2024 cetak hattrick untuk pertama kalinya.

"Jabar hattrick! Saya berharap tahun ini kembali menjadi juara umum (Tim Jabar di PON XXI 2024 cetak hattrick). Tong ngerakeun saya," pinta Bey Machmudin dalam sambutannya pada pengukuhan Pelatda Jabar untuk PON XXI di Jalan Padjadjaran, Kota Bandung, Kamis 25 Januari 2024.

Baca Juga : Pengamat Politik Nilai Pernyataan Presiden Jokowi Ancam Netralitas Pemilu 2024

Guna merealisasikan Tim Jabar di PON XXI 2024 cetak hattrick itu dia meminta agar para atlet dapat menjalani latihan dan mengatur pola makan secara disiplin. Tidak hanya itu, sportivitas harus dijunjung tinggi imbuh dia, agar Jabar menjadi juara secara bermartabat.

"Kenapa pemain bola di luar negeri masih bagus di usia 38 tahun? Itu karena disiplin berlatih, mengatur pola makan, pola tidur. Mohon selama Pelatda, disiplin. Saya janji, mulai minggu depan akan berkeliling melihat Pelatda ini," ucapnya.

Tidak hanya itu, Bey Machmudin juga mendorong agar pelatih dapat melakukan inovasi, guna menggenjot kapabilitas atlet menjadi lebih baik. Dimana tentunya tetap harus mengedepankan kehati-hatian selama berlatih, untuk menghindari cedera yang tidak diinginkan.

Baca Juga : Pengamat Politik Nilai Pernyataan Presiden Jokowi Ancam Netralitas Pemilu 2024

"Lakukan terobosan baru dalam berlatih. Cedera musuh utama atlet, jadi hati-hati dalam berlatih," imbuhnya.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani