Mobilitas Tinggi, Asia-Afrika Tutup Lebih Awal

Memasuki hari ketiga Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di Kota Bandung ternuata mobilitas masyarakat masih tinggi. Polisi pun langsung bergerak, dan menutup beberapa ruas jalan lebih awal. 

Mobilitas Tinggi, Asia-Afrika Tutup Lebih Awal

INILAH, Bandung - Memasuki hari ketiga Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di Kota Bandung ternuata mobilitas masyarakat masih tinggi. Polisi pun langsung bergerak, dan menutup beberapa ruas jalan lebih awal. 

Biasanya penutupan beberapa jalan di Kota  Bandung, dilakukan pada pukul 14.00 WIB. Untuk saat ini, penutupan dilakukan pukul 11.00 WIB, seperti yang terjadi di Jalan Asia Afrika. 

"Ini semakin tinggi mobilitasnya. Makanya kita tutup lebih awal," kata Kapolrestabes Bandung Ulung Sampurna Jaya, saat melakukan penutupan di kawasan Jalan Asia Afrika, Kota Bandung, Senin (5/7/2021). 

Baca Juga : Nggak Muluk-muluk, RS Al Islam Minta Pasokan Oksigen Lancar

Selain itu pihaknya juga melakukan perluasan penutupan jalan di Kota Bandung. Salah satu penambah ruas jalan yang ditutup, meluas ke Andir dan kawasan Jalan Pasirkaliki. Namun penutupan itu bersifat kondisional dan tidak permanen. . 

"Namun nanti kita siagakan anggota yang berjaga di setiap titik yang ditutup. Itu untuk membantu masyarakat dan ambulance untuk evakuasi. 

Kapolrestabes mengimbau masyarakat, agar tetap mengikuti aturan di masa PPKM darurat ini. Masyarakat juga diminta untuk tetap berdiam diri di rumah, karena penyebaran Covid-19, semakin tinggi. 

Baca Juga : Masyarakat Bandung Panik, Stok Oksigen Pun Menipis

"Ibaratnya kalau dulu dari 10 orang itu bisa menyebarkan 3 orang, saat ini, bisa delapan orang. Untuk data hari ini saja sampai 400 kasus. Kita imbau agar masyarakat taat berdiam diri di rumah di masa PPKM darurat ini. Kita akan tindak tegas dan memberlakukan proses hukum bagi mereka yang melanggar," katanya. 

Halaman :


Editor : Zulfirman