Nick Kuipers Berharap Kepastian Liga 1 2021

Bek asing Persib Bandung, Nick Kuipers mengaku tak sabar untuk menjalani latihan bersama. Rencananya, akan dimulai pada 22 Mei mendatang.

Nick Kuipers Berharap Kepastian Liga 1 2021
dok/inilahkoran

INILAH, Bandung - Bek asing Persib Bandung, Nick Kuipers mengaku tak sabar untuk menjalani latihan bersama. Rencananya, akan dimulai pada 22 Mei mendatang.

Pemain asal Belanda ini merasa libur yang diberikan terlalu lama. Terhitung sejak 27 April atau tepat setelah turnamen Piala Menpora 2021 berakhir. 

"Saya sudah tidak sabar untuk memulai lagi," ungkap Nick seperti dilansir laman resmi Persib

Baca Juga : Ini Tanggapan Viking Soal Keputusan Persib Tolak Ikut Turnamen Nine Sport

Sejauh ini, pemilik nomor punggung 2 ini mengaku kondisi fisiknya masih tetap terjaga dengan baik. Sebab selama menjalani liburan, pemain yang sebelumnya membela ADO Den Haag di Eredivisie atau kasta tertinggi Liga Belanda ini tak pernah berhenti untuk berlatih. 

"Kondisi saya saat ini nyaman dan bugar. Saya siap untuk latihan bersama kembali," tegasnya. 

Namun, Nick berharap sebelum timnya berkumpul untuk memulai latihan, Liga 1 2021 yang rencananya akan digulirkan 3 Juli mendatang sudah mendapatkan kejelasan. Paling tidak, sudah mendapatkan izin penyelenggaraan dari pihak Kepolisian Republik Indonesia. 

Baca Juga : Motivasi Saiful Berlipat Usai Mendapatkan Sepatu dari Ferdinand Sinaga

"Saya berharap mereka segera mengkonfirmasi dimulainya liga," harapnya. (Muhammad Ginanjar)


Editor : Doni Ramdhani