Oded Berharap Hari Amal Bhakti Kemenag Tingkatkan Kolaborasi 

Wali Kota Bandung Oded M Danial berharap pada Hari Amal Bhakti Kementrian Agama Republik Indonesia Kota Bandung dapat meningkatkan kolaborasi. Khususnya antara Kementerian Agama dengan Pemerintah Kota Bandung.

Oded Berharap Hari Amal Bhakti Kemenag Tingkatkan Kolaborasi 
istimewa

INILAH, Bandung - Wali Kota Bandung Oded M Danial berharap pada Hari Amal Bhakti Kementrian Agama Republik Indonesia Kota Bandung dapat meningkatkan kolaborasi. Khususnya antara Kementerian Agama dengan Pemerintah Kota Bandung.

"Kolaborasi dalam membangun Kota Bandung, dalam rangka menghadirkan Bandung yang Unggul, Nyaman, Sejahtera, dan Agamis," kata Oded saat Menghadiri Upacara Hari Amal Bhakti Kementerian Agama tahun 2021 di Kantor Kemenag Kota Bandung, Jalan Soekarno Hatta, Selasa (5/1/2021).

Menurutnya, Pemkot Bandung dan Kemenag Kota Bandung setiap tahunnya telah berkolaborasi lewat program-program yang sangat luar biasa. Dia berharap kolaborasi yang telah terjalin dapat terus ditingkatkan, utamana bersama kepala Kemenag terpilih. 

Baca Juga : Miliki Pengaruh Kuat, Abu Bakar Ba'asyir Kerap Gonta Ganti Pendamping

Sementara itu, Kepala Kantor Kemenag Kota Bandung Tedi Ahmad Junaedi mengatakan momentum Hari Amal Bhakti ini dilaksanakan sederhana karena masih dalam situasi pandemi Covid-19. Namun dengan kondisi seperti itu, dia berharap Hari Amal Bhakti ini menjadi wahana memperkuat komitmen, integritas, etos kerja, dan gotong royong.

"Dengan tema Indonesia Rukun, diharapkan dapat memperkuat kebersamaan dan kekeluargaan seluruh jajaran Keluarga Besar Kemenag Kota Bandung. Untuk merevitalisasi dan menggelorakan nilai juang yang diwariskan para founding father Kemenag," kata Tedi. (Yogo Triastopo) 

Baca Juga : Dishub Kota Bandung Angkat Bicara Soal Respon Negatif Penutupan Sejumlah Ruas Jalan


Editor : Doni Ramdhani