Orang Miskin Lebih Dulu Masuk Surga?

ADA yang bertanya kepada al-Ustadz Ammi Nur Baits, "Apa benar, orang miskin masuk surga 40 tahun sebelum orang kaya? Benarkah Nabi Sulaiman masuk surga tertunda 40 tahun setelah para nabi?"

Orang Miskin Lebih Dulu Masuk Surga?
Ilustrasi/Net

Al-Iraqi dalam Takhrij Ihya mengatakan, "Hadis ini diriwayatkan at-Thabrani, dari jalur Syuaib bin Khalid, yang sendirian meriwayatkan dari az-Zuhri, dan beliau orang Kufah yang tsiqqah."

Sementara al-Haitsami dalam Majma az-Zawaid mengomentari hadis ini, "Diriwayatkan at-Thabrani dari gurunya Ali bin Said ar-Razi, dan beliau layinul hadis (hadisnya lembek). Sementara perawi lainnya tsiqqah, dan ada sebagian perawi yang diperselisihkan ulama."

Setelah menyebutkan beberapa komentar ulama, tim fatwa Syabakah Islamiyah menyatakan, "Sanad semacam ini lebih dekat kepada derajat dhaif dari pada derajat hasan." (Fatwa Syabakah Islamiyah, no. 134422).

Baca Juga : Usia Dajjal, Benarkah Sekitar 4000 Tahun ?

Karena itulah, sebagian ulama dengan tegas menolak hadis ini. Di antaranya al-Qurthubi dalam tafsirnya. Pernyataan bahwa Nabi Sulaiman alaihis salam tertunda 40 tahun masuk surga, ini bertentangan dengan firman Allah, yang menceritakan tentang nikmat-nikmat yang Allah berikan kepada Sulaiman,

"Inilah anugerah Kami; silakan kamu berikan (kepada orang lain) atau kamu simpan (untuk dirimu sendiri) dengan semuanya tanpa hisab. Dan sesungguhnya dia mempunyai kedudukan yang dekat pada sisi Kami dan tempat kembali yang baik. (QS. Shad: 39 40)

Hasan al-Bashri mengatakan,

Setiap kekayaan manusia, Allah berhak untuk menghisab kenikmatan yang dia miliki, kecuali Sulaiman bin Daud alaihis salam. Karena Allah menegaskan, "Inilah anugerah Kami" (smp akhir ayat)..


Editor : Bsafaat