Pemilu 2024, KPU Kota Bandung Butuh 453 Orang Anggota PPS

Guna keperluan Pemilu 2024, KPU Kota Bandung membutuhkan sebanyak 453 orang anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS).

Pemilu 2024, KPU Kota Bandung Butuh 453 Orang Anggota PPS
Ketua KPU Kota Bandung Suharti mengatakan, proses rekrutmen PPS untuk Pemilu 2024 itu telah berjalan sejak beberapa waktu lalu. Ada sebanyak 2.024 pendaftar. Dari jumlah tersebut sebanyak 1.022 pendaftar lolos proses administrasi. (istimewa)

INILAHKORAN, Bandung - Guna keperluan Pemilu 2024, KPU Kota Bandung membutuhkan sebanyak 453 orang anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS).

Ketua KPU Kota Bandung Suharti mengatakan, proses rekrutmen PPS untuk Pemilu 2024 itu telah berjalan sejak beberapa waktu lalu. Ada sebanyak 2.024 pendaftar. Dari jumlah tersebut sebanyak 1.022 pendaftar lolos proses administrasi. 

Dia menegaskan, jumlah anggota PPS yang dibutuhkan KPU Kota Bandung saat Pemilu 2024 itu sebanyak 453 orang.

Baca Juga : Unjuk Rasa Warnai Persidangan Irfan Suryanagara dan Endang Kusumawaty di PN Bale Bandung

"Sekarang, para calon anggota PPS itu mengikuti seleksi CAT (computer assisted test) berisi 75 soal dengan waktu 90 menit. Karena pendaftar banyak, seleksi ini sangat ketat dan hasil CAT ini nanti terpublikasikan," kata Suharti saat pelaksanaan seleksi CAT PPS Kota Bandung, Senin 9 Januari 2023. 

Suharti mengungkapkan, latar belakang peserta itu relatif beragam. Mulai dari pensiunan, generasi milenial, hingga fresh graduate. 

"Harapannya, para peserta yang terpilih bisa menggunakan aplikasi yang nantinya diterapkan. Intinya tidak gaptek (gagap teknologi) dan paham IT," ucapnya.

Baca Juga : Menakar Potensi Ridwan Kamil di Pilpres 2024 dari Perspektif Pengamat Politik

Sementara itu, Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengatakan kualitas Pemilu 2024 tergantung dengan kualitas sumber daya manusia pelaksananya. 

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani