Pemkot Bandung Rekrut Pemikul Jenazah Covid-19 Jadi PHL

Dinas Penataan Ruang (Distaru) Kota Bandung mengundang para relawan pemikul jenazah di TPU Cikadut. Undangan ini untuk menyosialisasikan perekrutan para relawan menjadi pekerja harian lepas (PHL).

Pemkot Bandung Rekrut Pemikul Jenazah Covid-19 Jadi PHL
Foto: Syamsuddin Nasoetion

INILAH, Bandung - Dinas Penataan Ruang (Distaru) Kota Bandung mengundang para relawan pemikul jenazah di TPU Cikadut. Undangan ini untuk menyosialisasikan perekrutan para relawan menjadi pekerja harian lepas (PHL).

Kepala Distaru Kota Bandung Bambang Suhari mengatakan, pertemuan ini sekaligus ditindaklanjuti dengan penandatanganan lamaran sebagai administrasi tahap awal.

“Distaru mengimplementasikan kebijakan pak Wali Kota Bandung sesuai hasil rapat kemarin, bahwa aspirasi warga di sekitar Cikadut, ingin direkrut menjadi PHL. Sudah ada arahan pak sekda berkaitan dengan teknis administrasi penganggaran,” kata Bambang seusai menemui calon PHL pemikul TPU Cikadut di Kantor Distaru, Jumat (29/1/2021).

Baca Juga : Angka Pelanggaran Prokes di Kota Bandung Menurun

Menurutnya, sosialisasi dilakukan secara bergiliran, mengingat kapasitas ruangan yang harus memerhatikan protokol kesehatan. Setiap 10 orang dari 35 orang mengikutinya secara bergiliran, dan dilanjutkan dengan penandatanganan surat lamaran.

Dalam kesempatan tersebut, Bambang mengapresiasi para relawan pemikul yang selama pandemi Covid-19 ikut berperan meringankan proses pemakaman. Tepatnya dari ambulans hingga ke liang lahat.

“Terima kasih dari pak Wali Kota Bandung atas nama Pemerintah Kota yang telah membantu pemikulan selama pandemi Covid-19. Kemudian ini ditindaklanjuti merekrut mereka sesuai proses administrasi,” ucapnya. 

Baca Juga : PPKM Diperpanjang, Polisi Siap Tindak Tegas Pelanggar Prokes

Dengan mulainya proses administrasi perekrutan ini, Bambang menyatakan harapan para pemikul untuk menjadi PHL ini sudah dipastikan terakomodir. Sehingga para pemikul pun kini berada di bawah naungan Distaru Kota Bandung. 

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani