Penjelasan Dinkes Jawa Barat Soal Bakteri Pemicu Keracunan Massal di Kabupaten Bandung Barat

Dinas Kesehatan (Dinkes) Jawa Barat mengungkapkan dalam jajanan cireng mini yang menyebabkan keracunan massal di SDN 3 Jati, Kabupaten Bandung Barat (KBB), terdapat bakteri Bacillus Cereus.

Penjelasan Dinkes Jawa Barat Soal Bakteri Pemicu Keracunan Massal di Kabupaten Bandung Barat
ilustrasi/antarafoto

"Kalau pada orang-orang yang punya daya tahan tubuh menurun, itu pasti kumannya akan lebih dominan. Tapi kalau daya tahan tubuhnya bagus, dan langsung diberikan anti biotik itu akan lebih bagus," tutur Rochady.

Dapat diinformasikan bahwa Bacillus cereus dapat menyebabkan dua jenis infeksi pada manusia yaitu infeksi makanan dan infeksi mata.

Infeksi makanan Bacillus Cereus dapat terjadi jika seseorang mengonsumsi makanan yang terkontaminasi bakteri ini. Gejala awal yang muncul biasanya berupa mual dan muntah, diikuti dengan diare dan sakit perut.*** (antara)

Baca Juga : NGERI! Gara-gara Tatapan Sinis, Santri Bandung Tega Habisi Pemilik Warung di Baleendah

Halaman :


Editor : JakaPermana