Ribuan Warga se-Bandung Raya Jalani Vaksinasi di GBLA

Ribuan warga memadati Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) di Jalan Cimencrang, Gedebage, Kota Bandung, Kamis (17/6/2021). Masyarakat dari Bandung Raya datang ke Stadion tersebut untuk mengikuti vaksinasi massal. 

Ribuan Warga se-Bandung Raya Jalani Vaksinasi di GBLA
Ribuan warga memadati Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) di Jalan Cimencrang, Gedebage, Kota Bandung, Kamis (17/6/2021). (Ahmad Sayuti)

INILAH, Bandung- Ribuan warga memadati Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) di Jalan Cimencrang, Gedebage, Kota Bandung, Kamis (17/6/2021). Masyarakat dari Bandung Raya datang ke Stadion tersebut untuk mengikuti vaksinasi massal. 

Dari pantauan sekitar pykul 10.00 WIB, antrean warga tampak sudah memenuhi gerbang masuk stadion. Antrean panjang tampak terlihat, di lima pintu masuk sebelum pendaftaran. Sesaat memasuki pintu gerbang warga dicek suhu serta di semprot cairan disinfektan. 

Kendati begitu, petugas  gabungan dari Satpol PP, TNI dan Polri pun sudah bersiaga. Mereka mengatur antrean dari masyarakat. Petugas secara ketat mendisiplinkan warga agar tetap mematuhi Prokes, lantaran informasinya kegiatan vaksinasi bakal dihadiri Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto. 

Baca Juga : Tim JQR Bantu Petugas Gali Kubur TPU Cikadut Bandung

Kadis Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Eddy Marwoto mengatakan, dari data yang diterimanya warga yang akan divaksin hari ini jumlahnya sekitar 5.000-an. Mereka berasal dari Bandung Raya ditambah dari Sumedang. 

"Dari Kota Bandung sebanyak 1.500 orang, Kabupaten Bandung 1.500 orang, Kabupaten Bandung Barat 1.000 orang, Kabupaten Sumedang 500 orang dan Kota Cimahi 500 orang," ujarnya. 

Menurut Eddy, vaksinasi sendiri akan dilakukan di area jogging track. Sedangkan warga yang menunggu akan diarahkan duduk di area tribun barat. Hal itu dilakukan agar tidak terjadi kerumunan warga yang menunggu divaksin.

Baca Juga : Siaga 1 Covid-19, Polisi Tutup Akses ke Kota Bandung

"Ada beberapa tenda dari sisi kiri kanan, untuk ruang validasi data dulu, data awal, nanti ada semacam tes kesehatan setelah itu baru divaksin," ujarnya. 
 


Editor : Bsafaat