Sekda Kota Bogor Positif Covid-19 

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor Syarifah Sofiah dinyatakan positif Covid-19, Minggu (13/12/2020). Hasil ini terungkap setelah mengikuti test swab beberapa hari lalu. 

Sekda Kota Bogor Positif Covid-19 
istimewa

INILAH, Bogor - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor Syarifah Sofiah dinyatakan positif Covid-19, Minggu (13/12/2020). Hasil ini terungkap setelah mengikuti test swab beberapa hari lalu. 

Ini menambah daftar panjang pejabat Pemkot Bogor yang terkonfirmasi positif pada akhir tahun ini. Beberapa hari lalu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Bogor Herry Karnadi pun terkonfirmasi positif.

Sekda Kota Bogor Syarifah Sofiah menyatakan dirinya terkonfirmasi positif Covid-19.

Baca Juga : Pasien Positif Covid-19 Membeludak, Pemkot Bogor Siapkan RS Darurat

"Ya, semoga saya cepat pulih. Bapak dan ibu yang saya hormati, bersama ini saya informasikan bahwa swab saya tadi malam menunjukkan hasil yang positif," ungkap Syarifah.

Syarifah juga memohon doa dan dukungannya agar dirinya cepat pulih dan dapat beraktifitas seperti biasa. Saat ini dirinya melakukan isolasi mandiri dirumah, karena tidak bergejala dan kondisi rumah memungkinkan untuk isolasi mandiri.

"Ya, dirumah saja, sambil terus meningkatkan imunitas melalui konsumsi vitamin dan pangan bergizi, serta berjemur. Saya juga telah minta  Dinkes Kota Bogor untuk segera melakukan tracing," tambah Syarifah.

Baca Juga : Proyek Jembatan Paranje Bikin Resah Warga, Begini Reaksi DPUPR Kab Bogor

Ia juga, turut mendoakan para pejabat Pemkot Bogor yang senasib dengan dirinya agar segera sembuh dan Bagis masyarakat semua tetap sehat juga dalam lindungan Allah SWT serta terhindar dari virus Covid-19. 

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani