"Sunah Rasul" di Malam Jumat, Mana Dalilnya?

SUNAH Rasul dalam pandangan syariat adalah sikap, tindakan, aktivitas, ucapan dan cara Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam menjalani hidupnya. Namun perkataan "Sunah Rasul" sering kita dengar kalau hari kamis malam atau malam Jumat. Begitu juga dalam pergaulan sehari-hari di dunia nyata, istilah "Sunah Rasul" sering terdengar dan populer diartikan dari hubungan suami istri.

"Sunah Rasul" di Malam Jumat, Mana Dalilnya?
Ilustrasi/Net

Lalu sebenarnya sunah apa yang dilakukan Rasulullah Shallalhu Alayhi Wa Sallam di malam/hari Jumat? Sunah Rasul untuk dilakukan pada malam/hari Jumat, di antaranya:

1. Memperbanyak membaca Shalawat. Sabda Nabi shallallahu 'alaihi wasallam, "Perbanyaklah shalawat kepadaku setiap hari Jumat karena shalawatnya umatku akan dipersembahkan untukku pada hari Jumat, maka barang siapa yang paling banyak bershalawat kepadaku, dia akan paling dekat derajatnya denganku." (HR. Baihaqi)

2. Membaca Alquran khususnya surat Al Kahfi. Sabda Nabi shallallahu 'alaihi wasallam: "Barang siapa membaca surat Al-Kahfi pada hari Jumat akan diberikan cahaya baginya di antara dua Jumat." (HR. Al Hakim). Tentu saja lebih baik lagi jika dikaji dan ditadabburi ayat-ayatnya.

Baca Juga : Tujuh Cara Ampuh Menghadapi Tukang Fitnah

3. Memperbanyak doa. Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda, "Hari Jumat itu dua belas jam. Tidak ada seorang muslim pun yang memohon sesuatu kepada Allah Ta'ala dalam waktu tersebut melainkan akan dikabulkan oleh Allah. Maka peganglah erat-erat (ingatlah bahwa) akhir dari waktu tersebut jatuh setelah asar." (HR. Abu Dawud)

4. Salat Jumat. Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda, "Salat Jumat itu wajib atas tiap muslim dilaksanakan secara berjemaah terkecuali empat golongan yaitu hamba sahaya, perempuan, anak kecil dan orang sakit." (HR.Abu Daud dan Al Hakim)
[siramanislam]

Halaman :


Editor : Bsafaat