Teten Masduki  Dorong Evolusi UMKM Agar Mendunia

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) RI, Teten Masduki meresmikan Gedung Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) Kabupaten Bandung, Jalan Al Fathu, Soreang, Kabupaten Bandung, Senin 23 Oktober 2023.

Teten Masduki  Dorong Evolusi UMKM Agar Mendunia
Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) RI, Teten Masduki meresmikan Gedung Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) Kabupaten Bandung, Jalan Al Fathu, Soreang, Kabupaten Bandung, Senin 23 Oktober 2023./Dani Rahmat Nugraha

Hal itu pun didukung oleh kebijakan pemerintah pusat yang mendorong hilirisasi hasil sumber daya alam nasional. Artinya, Indonesia tidak boleh lagi mengekspor barang mentah atau sumber daya alam yang belum diolah.

Kebijakan hilirisasi ini, kata Teten, tentu menjadi peluang besar bagi para pelaku UMKM maupun koperasi untuk mengambil peran dan kesempatan ini untuk meningkatkan kapasitas usaha para pelaku UMKM.

"Program hilirisasi ini bukan hanya melibatkan usaha besar, namun juga saya minta ke Presiden Jokowi agar melibatkan UMKM dan Koperasi. Pelaku usaha bisa masuk ke semua sektor, tidak hanya pertambangan," ujarnya.

Baca Juga : Formulasi Perhitungan UMK 2024 Belum Diketahui, Disnaker Cimahi Segera Lakukan Pembahasan dengan Dewan Pengupahan

Bupati Bandung Dadang Supriatna, sangat berterima kasih atas bantuan hibah Dana Alokasi Khusus (DAK) Kemenkop dan UKM sehingga Pemkab Bandung bisa memiliki Gedung PLUT megah yang berdiri di atas tanah seluas 5.568 meter persegi tersebut.

Menurut Dadang,  PLUT Kabupaten Bandung adalah salah satu Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) yang berada di bawah naungan Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Kabupaten Bandung. Meski baru diresmikan, kata Dadang,  PLUT tersebut telah melahirkan beberapa bidang usaha yang berkembang pesat hasil dari program inkubasi bisnis.

Selain mengelola konsultasi bisnis, pendampingan usaha, pelatihan manajerial, standarisasi produk, dan tempat promosi dan pemasaran produk, kata Dadang Supriatna, pihaknya memaksimalkan fungsi PLUT ini dengan melakukan kerjasama dengan berbagai stake holder dan perguruan tinggi untuk meningkatkan kualitas pendampingan usaha.

Baca Juga : Sebuah Konter HP di Gununghalu Ludes Dilalap si Jago Merah, Seorang Bayi Jadi Korban 

"Melalui pendampingan dan inkubasi bisnis yang kami lakukan, alhamdulillah PLUT ini telah melahirkan 13 usaha berdaya saing tinggi dengan transaksi sudah mencapai lebih dari Rp 6,65 miliar," ujarnya.


Editor : JakaPermana