Update Covid-19 Garut: Bertambah 102 Kasus Positif, 5 Meninggal

Sempat mengalami penurunan volume harian temuan kasus positif Covid-19 selama dua hari berturut-turut, penularan Covid-19 di Kabupaten Garut kembali melonjak menjadi sebanyak 6.521 kasus.

Update Covid-19 Garut: Bertambah 102 Kasus Positif, 5 Meninggal
Foto: Zainulmukhtar

Mereka berasal dari Kecamatan Karangpawitan (18 kasus), Tarogong Kaler (12 kasus), Tarogong Kidul (10 kasus), Garut Kota (8 kasus), Cibatu (8 kasus), Cilawu (6 kasus), Kadungora (5 kasus), Banyuresmi (5 kasus), Kersamanah (5 kasus), Cikelet (4 kasus), dan Kecamatan Balubur Limbangan (4 kasus),

Lalu, dari Kecamatan Cisompet (3 kasus), Samarang (3 kasus), Leles (2 kasus), Wanaraja (2 kasus), Bungbulang (1 kasus), Cibalong (1 kasus), Pasirwangi (1 kasus), Singajaya (1 kasus), Sucinaraja (1 kasus), Sukaresmi (1 kasus), dan Kecamatan Sukawening (1 kasus).

Adanya temuan sebanyak 102 kasus baru positif Covid-19 itu menjadikan total jumlah kasus positif Covid-19 di Garut melonjak lagi menjadi sebanyak 6.521 kasus. 

Baca Juga : Pergerakan Tanah Intai Kampung Cikadu Singajaya

Angka kematian terpapar Covid-19 juga meningkat menjadi sebanyak 216 kasus dengan meninggalnya lima pasien positif Covid-19

Kelima pasien meninggal tersebut yakni laki-laki (KC-6389) usia 55 tahun dari Kecamatan Karangpawitan, laki-laki (KC-5704) usia 51 tahun dari Kecamatan Kersamanah, perempuan (KC-6484) usia 58 tahun dari Kecamatan Leles, laki-laki (KC-6204) usia 41 tahun dari Kecamatan Sukawening, dan perempuan (KC-6509) usia 61 tahun dari Kecamatan Tarogong Kaler. 

Namun begitu, terdapat perkembangan cukup menggembirakan dengan bertambahnya pasien dinyatakan sembuh dari Covid-19 sebanyak 202 orang. Sehingga total jumlah kasus sembuh dari Covid-19 meningkat menjadi sebanyak 4.777 orang. 

Sebanyak 206 pasien sembuh dari Covid-19 itu terdiri perempuan dan 88 laki-laki, berusia antara satu bulan sampai 78 tahun. Kebanyakan mereka berasal dari Kecamatan Tarogong Kidul mencapai 50 orang. Disusul dari Kecamatan Cibatu (19 orang), Wanaraja (14 orang), Tarogong Kaler (12 orang), Cisurupan (9 orang), Garut Kota (9 orang), Kadungora (9 kasus), Leles (9 kasus), Selaawi (8 orang), Banyuresmi (8 orang), Cilawu (8 orang), Sukawening (8 orang), Pakenjeng (6 orang), dan Kecamatan Banjarwangi (6 orang).


Editor : Bsafaat