Ada-ada Saja... Komplotan Pencuri Ini Punya Rencana Incar Bule Saat Gelaran MotoGP di Sirkuit Mandalika

Kepolisian Resor Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat berhasil menangkap kelompok penjahat yang merencanakan aksi pencurian di Sirkuit Mandalika saat gelaran MotoGP pada 13 sampai 15 Oktober 2023.

Ada-ada Saja... Komplotan Pencuri Ini Punya Rencana Incar Bule Saat Gelaran MotoGP di Sirkuit Mandalika
Kepolisian Resor Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat berhasil menangkap kelompok penjahat yang merencanakan aksi pencurian di Sirkuit Mandalika saat gelaran MotoGP pada 13 sampai 15 Oktober 2023./antarafoto

Tiga anggota kelompok penjahat yang ditangkap berinisial ER alias Erwin (44), asal Sumatera Selatan, JP alias Joni (36) asal Aceh, dan DA alias Doni (29), asal Sumbawa.

"Satu pelaku masih dalam pengejaran dengan identitas sudah kami kantongi," ucap dia.

Terkait lokasi penangkapan, Doni ditangkap di wilayah Lombok Barat. Sedangkan, Erwin dan Joni di wilayah Dompu.

Baca Juga : LSI: Elektabilitas Anies Turun Pascadeklarasi dengan Muhaimin

Dalam giat penangkapan, Erwin dan Joni mendapat hadiah timah panas pada bagian kaki. Hal itu terpaksa diberikan karena adanya perlawanan saat penangkapan.

Dari penangkapan Erwin dan Joni, polisi berhasil mengamankan barang bukti milik korban WNA Amerika, berupa laptop dan tas. Untuk handphone, Yogi mengatakan masih dalam pencarian dengan posisi berada di rekan pelaku yang masih buron.

"Jadi, usai beraksi di Mataram, Erwin dan Joni ini kabur ke Dompu. Mereka mau beraksi lagi di sana dan juga di Bima. Targetnya sama, WNA," kata Yogi.

Baca Juga : Indonesia Raih Perak Speed Relay Putri Asian Games Hangzhou

Dalam menjalankan aksi di wilayah NTB terungkap dari pengakuan ketiga pelaku bahwa kelompoknya kerap menggunakan kendaraan roda empat sewaan.


Editor : JakaPermana