Banjir Pujian, Ini Tanggapan Bayu Fiqri

Bek muda Persib Bandung, Bayu Mohamad Fiqri akui mendapatkan banyak apresiasi saat tampil di fase grup Piala Menpora 2021. Tak hanya dari Bobotoh, namun juga dari tim pelatih.

Banjir Pujian, Ini Tanggapan Bayu Fiqri
Bek muda Persib Bandung, Bayu Mohamad Fiqri. (muhammad ginanjar)

INILAH, Bandung - Bek muda Persib Bandung, Bayu Mohamad Fiqri akui mendapatkan banyak apresiasi saat tampil di fase grup Piala Menpora 2021. Tak hanya dari Bobotoh, namun juga dari tim pelatih.

Namun, pemain kelahiran Banyuwangi ini tak mau besar kepala alias sombong. Sebaliknya, apresiasi itu dianggapnya sebagai motivasi untuk bisa lebih maju ke depannya.

"Ya, saya merasa senang, bahagia gitu. Tapi saya gak mau besar kepala lah, saya anggap itu sebagai motivasi ke depannya, itu cuma hadiah kerja keras saya kepada tim," ungkap Bayu di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Selasa (6/4).

Baca Juga : Ini Penilaian Luizinho Passos Mengenai Performa 3 Kiper Persib di Piala Menpora 2021

Bayu sendiri sebenarnya mengaku tidak mengetahui apresiasi yang diberikan Bobotoh di media sosial. Sebab, dia tidak terlalu intens menggunakan media sosial.

"Coach Robert bilang katanya di sosmed banyak diomong-omongin. Dia bilang enjoy gak usah tertawa dengan itu, ditanggapi biasa saja, saya malah gak ada sosmed, saya malah gak terlalu tanggapin, saya juga gak baca, takutnya pikiran saya kemana-mana kan. Biasa saja lah," tuturnya.

Pemain yang mengenakan nomor punggung 4 ini hanya berharap penampilannya bersama Persib semakin lebih baik. Terlebih, timnya akan melakoni babak delapan besar Piala Menpora 2021.

Baca Juga : Kondisi Fisik Persib Masih 60-70 Persen

"Persiapannya fisik dan mental karena lawannya bagus-bagus di fase semi final ini. Semogalah Persib Bandung bisa meraih kemenangan dan bisa raih hasil terbaik," harapnya. (muhammad ginanjar)


Editor : suroprapanca