Bukan Mbappe atau Haaland, Klopp Ingin Liverpool Siapkan Rp1,6 Triliun untuk Tebus Remaja Ini

Jurgen Klopp ingin memboyong Jude Bellingham dari Borussia Dortmund meski angka tebusannya mencapai Rp1,6 Triliun.

Bukan Mbappe atau Haaland, Klopp Ingin Liverpool Siapkan Rp1,6 Triliun untuk Tebus Remaja Ini
Gelandang Borussia Dortmund asal Inggris Jude Bellingham jadi incaran Liverpool.

INILAH, Anfield- Manajer Liverpool Jurgen Klopp benar-benar ingin memboyong Jude Bellingham dari Borussia Dortmund. Dia berharap manajemen klub menyiapkan dana besar untuk memuluskan rencana transfer ini.

Liverpool santer dikabarkan ikut bersaing untuk memboyong bintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe. Mereka juga dikabarkan tertarik memboyong striker Borussia Dortmund, Erling Haaland.

Tapi belakangan, rumor-rumor itu terbantahkan. Jurgen Klopp justru merasa timnya perlu menambah amunisi di sektor tengah setelah ditinggal Giorgio Wijnaldum ke Paris-Saint Germain.

Dan Klopp sudah punya satu nama. Dialah Jude Bellingham. Gelandang 18 tahun, itu kini jadi buah bibir lantaran performa apiknya bersama Borussia Dortmund.

Bellingham sejatinya merupakan salah satu talenta berharga Inggris. Keputusannya menerima pinangan Dortmund dengan mahar 25 juta pound pada musim lalu menuai kontroversi. Maklum, ketika itu tawaran juga datang dari Manchester United yang bahkan meminta Sir Alex Ferguson untuk turun merayu Bellingham.

Baca Juga: Puja-puji Ronaldo untuk Ibrahimovic: Dia Batu, Punya Tubuh 30 Tahun Bukan 40 Tahun

Halaman :


Editor : inilahkoran