CR7 Gagal Penalti, Kemenangan Juve Ternoda

KEMENANGAN telak Juventus 3-0 melawan Chievo di Allianz Stadium, Senin (22/1) dini hari WIB diwarnai kegagalan Cristiano Ronaldo mengeksekusi penalti.

CR7 Gagal Penalti, Kemenangan Juve Ternoda
Cristiano Ronaldo gagal mencetak gol lewat titik putih saat Juventus menang 3-0 kontra Chievo

KEMENANGAN telak Juventus 3-0 melawan Chievo di Allianz Stadium, Senin (22/1) dini hari WIB diwarnai kegagalan Cristiano Ronaldo mengeksekusi penalti.

Juventus sudah unggul dua gol terlebih dahulu sebelum Ronaldo, yang menjadi top skorer dengan 14 gol, itu mendapati tembakannya digagalkan Stefano Sorrentino di menit ke-52. Juve mendapat penalti setelah Mattia Bani melakukan handball di area penalti.

Costa mencetak gol pertama bagi Juve dari luar kotak penalti di menit ke-13 lewat skil individu yang merepotkan lini pertahanan Chievo.

Kemudian Can yang lepas dari penjagaan bek Chievo meneruskan umpan dari Paulo Dybala ke gawang Sorrentino. Itu merupakan gol pertama bagi Can sejak kepindahannya dari Liverpool.

Juventus menambah keunggulannya dengan gol ketiga lewat sundulan kepala Rugani yang memanfaatkan assist dari Federica Bernardeschi dari tendangan bebas di menit ke-84.

Kemenangan 3-0 membuat Juve makin nyaman di puncak klasemen. Mereka mengantongi 5 poin, unggul sembilan poin dari Napoli yang menguntit di posisi kedua.

Gelandang Bianconeri Emre Can menilai hasilnya sudah bagus, tapi secara performa dia percaya timnya bisa jauh lebih baik. Ada sejumlah peluang yang semestinya bisa jadi gol.

Halaman :


Editor : inilahkoran