Dinkes Kota Cimahi Siagakan Layanan Kesehatan Antisipasi Petugas KPPS Kelelahan

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cimahi mulai mendapati laporan ada belasan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang mulai tumbang lantaran kelelahan dalam menjalankan tugasnya.

Dinkes Kota Cimahi Siagakan Layanan Kesehatan Antisipasi Petugas KPPS Kelelahan
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cimahi mulai mendapati laporan ada belasan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang mulai tumbang lantaran kelelahan dalam menjalankan tugasnya.

"Termasuk dengan PPK dan PPS guna memantau kondisi kesehatan para penyelenggara Pemilu di wilayahnya," ungkapnya.

Dihubungi terpisah, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular pada Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cimahi, Dwihadi Isnalini mengatakan, pihak sudah menyediakan layanan di puskesmas sampai H+5 dan petugas bakal stand by selama 24 jam untuk menangani anggota KPPS yang mengalami gangguan kesehatan.

"Kemudian, ada 8 klinik yang berpartisipasi sesuai jadwal untuk menangani kalau ada anggota KPPS yang mengalami gangguan kesehatan," kata Dwihadi.

Namun, sambung Dwihadi, apabila kondisinya mendesak atau lebih dekat ke rumah sakit mereka bisa langsung dibawa ke Rumah Sakit Dustira atau Rumah Sakit Cibabat.

"Sejauh ini memang ada beberapa anggota KPPS yang sakit dan mereka langsung berobat ke RS Dustira," ucapnya.

Dwihadi memastikan, pihaknya dari kesehatan bersatu padu baik dari Dinkes maupun faskes, seperti puskesmas, klinik, faskes rujukan dan rumah sakit, semua stand by.

"Kalau untuk pemberian vitamin tidak dari kami. Namun, kalau memang dibutuhkan silahkan bisa mendatangi fasilitas kesehatan," tandasnya.*** (Agus Satia Negara)


Editor : Ghiok Riswoto