Himanci dan KSCB Tolak Kedatangan Anies Baswedan ke Cililin, PKB KBB: Sangat Tidak Mendidik 

Himanci dan KSCB Tolak Kedatangan Anies Baswedan ke Cililin, PKB KBB: Sangat Tidak Mendidik 
Anies Baswedan

INILAHKORAN, Ngamprah - Rencana kedatangan Calon Presiden dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan ke Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat (KBB) mendapat penolakan dari sekelompok warga yang tergabung dalam Himpunan Masyarakat Nasionalis Cililin (HIMANCI) dan Komunitas Swadaya Cililin Bersatu (KSCB).

Pasalnya, mereka menilai kegiatan tersebut tidak memberikan pendidikan politik dan demokrasi kepada masyarakat.

Diketahui, Anies Baswedan bakal  menghadiri acara 'Senam Ria Koalisi Perubahan', pada Minggu, 8 Oktober 2023 di Lapang Warung Awi, Desa  Bongas. Kecamatan Cililin.

Baca Juga : Jadi Daerah Pertama yang Menerima Logistik Pemilu 2024, KPU KBB Siapkan Hal Ini

"Kami meminta secara keras kepada Pj Bupati Bandung Barat, Arsan Latif agar tidak membiarkan kegiatan eksploitasi masyarakat Cililin melalui safari politik yang memanfaatkan isu keagamaan dalam kampanye,” ungkap koordinator lapangan aksi KSCB Nanah Suhaya dalam keterangan resminya.

Menurut Nanah, kegiatan tersebut dapat memicu benturan antar kalangan masyarakat KBB. Terlebih, masyarakat Cililin.

Selain itu, Nanah menyebut, rencana kegiatan safari politik tersebut termasuk pelanggaran aturan tahapan Pemilu yang belum saatnya.

Baca Juga : Seminggu di Bandung, Ini Ungkapan Asisten Pelatih Persib Goran Paulic

"Ada lima poin yang akan disuarakan dalam aksi unjuk rasa penolakan kedatangan Anies beserta rombongannya," sebutnya.

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti