Kader NU Luncurkan Portal "Serambi Nusantara"

Sejumlah kader muda Nahdlatul Ulama Bogor, Jawa Barat, meluncurkan portal berita bertajuk budaya, wisata, dan lingkungan bernama www.serambinusantara.com.

Kader NU Luncurkan Portal "Serambi Nusantara"
Ilustrasi (antara)

Ia menganggap pandemi telah mengubah budaya dan gaya hidup masyarakat menjadi serba digital.

Sebagai generasi muda Nahdlatul Ulama serta orang yang dibesarkan dalam lingkungan budaya Sunda Bogor, Fahir merasa terpanggil ambil bagian dalam menjaga warisan nilai leluhur bangsa melalui portal berita.

Ia berharap, keberadaan portal tersebut dapat menjadi media daring yang dapat berperan nyata dalam mencerahkan kehidupan masyarakat, terutama dalam hal budaya, wisata, dan lingkungan.

Baca Juga : Masuk Daftar Wanita Tercantik di Dunia, Ini Profil Aktris Maudy Ayunda

“Portal berita Serambi Nusantara dikembangkan untuk berpartisipasi melestarikan warisan para ulama NU dan leluhur Sunda Bogor. Bogor adalah akar budaya Nusantara dan kiblat peradaban dunia sejak 5.000 tahun silam. Berbagai warisan besar leluhur Nusantara yang ada di Bogor merupakan aset berharga generasi masa depan bangsa yang harus dilestarikan” ungkap Fahir yang juga anggota tim pendiri Dewan Adat Sunda Langgeng Wisesa itu.

Fahir tercatat sebagai orang yang lama malang melintang di dunia jurnalistik, antara lain pernah menjadi reporter Harian Radar Bogor, Harian Metro Bogor, Harian Jurnal Nasional, Lembaga Kantor Berita Nasional (LKBN) ANTARA, staf khusus bidang Infokom Kepala Balitbang Kemendikbud RI, serta kontributor Situs NU Online PBNU.

Ia mengemukakan portal berita Serambi Nusantara tumbuh dari habitat pondok pesantren. Gagasan pengembangan portal, lokasi peluncuran dan dapur kerja redaksi berada di lingkungan pesantren, dengan maksud agar semangat juangnya dapat menyerap dari ajaran nilai leluhur ulama Nusantara serta kearifan lokal karena pesantren tak lain sebagai lembaga khas warisan Bumi Nusantara.

Perguruan Ma'arif NU Ciomas dirintis oleh K.H. Saepul Milah, Ahmad Fahir, Rusmana, dan Jufri Soleh sebagai cikal bakal dan habitat lahirnya portal Serambi Nusantara.


Editor : suroprapanca