Pemkot Cimahi Bakal Kembangkan Sektor Wisata, Terutama Wisata Buatan 

Kendati hanya memiliki tiga kecamatan, namun Kota Cimahi memiliki potensi besar di sektor jasa wisata.

Pemkot Cimahi Bakal Kembangkan Sektor Wisata, Terutama Wisata Buatan 
Melihat peluang tersebut, Pemkot Cimahi berencana melakukan pengembangan wisata alam dan buatan. (agus satia negara)

INILAHKORAN, Cimahi - Kendati hanya memiliki tiga kecamatan, namun Kota Cimahi memiliki potensi besar di sektor jasa wisata.

Melihat peluang tersebut, Pemkot Cimahi berencana melakukan pengembangan wisata alam dan buatan.

"Pencapaian yang sudah dilakukan tidaklah mudah. Sebab, semua hasilnya berasal dari proses yang melibatkan semangat kebersamaan dan kolaborasi yang kuat," kata Pj Wali Kota Cimahi Dicky Saromi kepada wartawan.

Baca Juga : Kerap Mengganggu Ketertiban Umum, Ini Sejumlah Lokasi Tempat Mangkal PPKS di Kota Cimahi 

"Selain wisata alam, wisata buatan pun harus terus dikembangkan," imbuhnya.

Salah satunya, Pasar Awi Campernik, Festival Agribisnis Hari Musik Nasional dan Penamaan Rupa Bumi Kawasan Ekowisata Cimahi yang dilaunching pihaknya pada  Sabtu 9 Maret 2024.

Dicky menjelaskan, launching tersebut untuk memperkenalkan Cimahi melalui berbagai acara. Dengan begitu, kota ini dapat dikenal melalui beragam kegiatan, peristiwa, dan sejenisnya.

Baca Juga : Keluar Tak Terkendali Jelang Ramadhan 1445 H, PPKS di Cimahi Bakal Direhabilitasi di UPTD Bina Karya Cisarua 

"Kegiatan ini untuk melestarikan kearifan lokal, karena banyak sekali kearifan yang terus kita jaga. Kemudian untuk menggali potensi yang lebih luas lagi," jelasnya.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani