Pertama di Indonesia, Podomoro Park Bandung Hadirkan Klaster Rumah Tumbuh ke Bawah 

Kebijakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat membuat investasi dan membeli rumah menjadi suatu hal yang hampir mustahil mengingat angka Covid-19 masih relatif tinggi. 

Pertama di Indonesia, Podomoro Park Bandung Hadirkan Klaster Rumah Tumbuh ke Bawah 
istimewa

Adalah Podomoro Park Bandung yang konsisten menghadirkan hunian yang menjadi impian dan idaman masyarakat. Terbukti, konsistensi Podomoro Park Bandung mendapatkan sambutan yang luar biasa dari masyarakat. Klaster-klaster hunian yang dihadirkan selalu sold out oleh masyarakat yang mendambakan hunian idaman di kawasan Bandung Selatan yang asri dan memiliki udara segar. 

Mengusung konsep ‘Harmony with Nature’ Podomoro Park Bandung terus melakukan berbagai upaya untuk memberikan kenyamanan dan kepuasan kepada para penghuni. Podomoro Park Bandung yang berada di tengah alam pegunungan Bandung Selatan, adalah kawasan hunian resort yang mengintegrasikan seluruh aspek kehidupan sehat dan aktif dalam satu kawasan. 

Animo yang besar dari masyarakat Indonesia terhadap hunian modern semakin memicu Podomoro Park Bandung untuk menghadirkan produk inovatif. Pasca peluncuran tipe Arsana yang stok unitnya menipis, kini Podomoro Park Bandung meluncurkan klaster Sadyagriya yang konsepnya berbeda dengan konsep klaster-klaster sebelumnya yang terlebih dahulu diluncurkan Podomoro Park Bandung.

Baca Juga : XL Axiata Hadirkan Jangkauan Layanan VoLTE di 224 Kota/Kabupaten

Dewasa ini, pandemi Covid-19 memang mengubah kebiasaan kita. Saat ini Podomoro Park Bandung berkomitmen untuk melengkapi hunian di tengah pandemi melalui hunian dengan konsep expandable house atau rumah tumbuh.

Berbeda dengan rumah tumbuh pada umumnya, di Podomoro Park Bandung, pembeli akan menemukan rumah tumbuh ke bawah pertama di Indonesia sehingga pemilik memungkinkan untuk mendesain rumah idaman di lantai satu sesuai dengan selera dan kebutuhan masing-masing terutama di masa pandemi.

Klaster yang akan menjadi tren baru yang mampu melengkapi kebutuhan keluarga di tengah pandemi ini memiliki sejumlah keunggulan.

"Untuk pertama kalinya di Indonesia, Podomoro Park Bandung meluncurkan hunian dengan konsep hunian rumah tumbuh ke bawah yang kita beri nama klaster Sadyagriya," ujar Marketing General Manager Tedi Guswana dalam rilis yang diterima, Kamis (22/7/2021).


Editor : Doni Ramdhani