Ridwan Kamil Bilang Pj Gubernur Tinggal Duduk Manis, Legislator Jabar Ingatkan PR Masih Banyak

Anggota Komisi I DPRD Jawa Barat Haru Suandharu tidak sepakat dengan pernyataan Ridwan Kamil, yang menyebut siapapun Penjabat (Pj) Gubernur kelak, tinggal duduk manis.

Ridwan Kamil Bilang Pj Gubernur Tinggal Duduk Manis, Legislator Jabar Ingatkan PR Masih Banyak
Anggota Komisi I DPRD Jawa Barat Haru Suandharu

INILAHKORAN, Bandung - Anggota Komisi I DPRD Jawa Barat Haru Suandharu tidak sepakat dengan pernyataan Ridwan Kamil, yang menyebut siapapun Penjabat (Pj) Gubernur kelak, tinggal duduk manis.

Dia mengatakan, Emil harusnya sadar bahwa masih banyak pekerjaan rumah (PR) yang harus diselesaikan. Stunting, kemiskinan ekstrem, pengangguran dinilainya masih belum diselesaikan secara optimal di Jabar.

"Pak Ridwan Kamil mungkin ingin menjamu Pj, enggak usah repot-repot. Tinggal duduk manis. Sebenarnya enggak boleh ada yang tidur, kalau bisa mah dan tidak boleh ada yang duduk manis," tutur Haru baru-baru ini.

Baca Juga : Dukung Percepatan Bisnis, Gedung Kantor bank bjb di T Tower Diresmikan

Ketua DPW PKS Jabar ini melanjutkan, persoalan yang belum dituntaskan sejatinya harus diselesaikan oleh Pj gubernur kelak, melalui kolaborasi bersama stakeholder terkait. Sehingga diharapkan, beberapa PR yang ada dapat terurai.

"Saya kira yang disampaikan pak gubernur itu adalah sebuah keramahan menyambut kehadiran Pj Gubernur. Tapi, saya kira PR-nya masih banyak, ucapnya.

Sebelumnya Emil mengatakan, Pj gubernur penggantinya kelak tinggal duduk manis, melanjutkan perencanaan program yang telah ada. Mengingat secara pemetaan dan pekerjaan lainnya diakuinya telah selesai.

Baca Juga : Disdik Jabar Libatkan Aparat Penegak Hukum Tindaklanjuti Dugaan Pemalsuan Kartu Keluarga di PPDB 2023

"Pj Gubernur Jawa Barat mah In Syaa Allah duduk manis tidur nyenyak, kayaknya. Tinggal melanjutkan apa yang sudah kami reformasi, sebutkan semua dimensi sudah disentuh," klaimnya. (Yuliantono)


Editor : Ahmad Sayuti