Ridwan Kamil Optimistis Jabar Mampu Lewati Fase Kekeringan

Gubernur Jabar Ridwan Kamil tak menampik bila saat ini Jabar tengah dilanda kekeringan seiring dengan masuknya puncak musim panas.

Ridwan Kamil Optimistis Jabar Mampu Lewati Fase Kekeringan
Kendati demikian, Ridwan Kamil mengaku optimistis Jabar mampu melewati situasi ini. Terlebih Pemprov bersama pemerintah kota/kabupaten juga telah melakukan mitigasi, untuk menghadapi kekeringan. (dok)

INILAHKORAN, Bandung - Gubernur Jabar Ridwan Kamil tak menampik bila saat ini Jabar tengah dilanda kekeringan seiring dengan masuknya puncak musim panas.

Kendati demikian, Ridwan Kamil mengaku optimistis Jabar mampu melewati situasi ini. Terlebih Pemprov bersama pemerintah kota/kabupaten juga telah melakukan mitigasi, untuk menghadapi kekeringan

Apalagi berdasarkan prediksi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), kisaran Oktober akan memasuki musim penghujan.

Baca Juga : Perluas Informasi dan Edukasi Pajak, Bapenda Jabar Bersinergi dengan PKK

"Sudah disiagakan. Insyaallah menurut BMKG, di bulan Oktober awan-awan mulai banyak (hujan)," ujarnya di Gedung Sate, Senin 21 Agustus 2023.

Ridwan Kamil berharap, masyarakat dapat bersabar dan tidak melakukan kegiatan yang membahayakan, seperti membakar sampah karena mampu memicu kebakaran akibat kekeringan saat ini.

"Jadi kita berharap sebulan ini terakhir dari kekeringan dan mulailah musim penghujan. Belum ada laporan. Cuma memang ada beberapa yang kebakaran-kebakaran di banyak tempat," tutupnya.*** (yuliantono)

Baca Juga : Mengintip Calon Penjabat Wali Kota dan Bupati Usulan Pemprov Jabar di Enam Daerah 


Editor : Doni Ramdhani