Samsung Beri Tips Dongkrak Imun dari Rumah

Pandemi COVID-19 yang masih melanda dunia membuat masyarakat melakukan sebagian besar kegiatan di rumah, tak terkecuali Indonesia. Selain itu, banyak orang mulai memperhatikan kebersihan dengan detail terhadap rumah, pakaian, dan makanan.

Samsung Beri Tips Dongkrak Imun dari Rumah
istimewa

INILAH, Jakarta - Pandemi COVID-19 yang masih melanda dunia membuat masyarakat melakukan sebagian besar kegiatan di rumah, tak terkecuali Indonesia. Selain itu, banyak orang mulai memperhatikan kebersihan dengan detail terhadap rumah, pakaian, dan makanan.

Berdasarkan riset Frontiers pada 2020 mendapati bahwa pandemi ternyata lebih banyak mempengaruhi perempuan, baik mereka yang harus bekerja di luar rumah maupun yang berada di rumah.

Risiko penularan di masa pandemi membuat banyak wanita mengalami stres dan kecemasan, karena mengkhawatirkan kesehatan diri sendiri dan juga keluarga.

Baca Juga : Energi Musim Semi, Retailer Pakaian Global UNIQLO Luncurkan Koleksi-koleksi Terbarunya

Bertepatan dengan peringatan International Womens Day pada hari ini, Samsung mendukung kaum perempuan untuk merdeka dari rasa cemas.

Melalui produk-produk elektronik rumah tangga seperti Samsung Air Dresser, Air Purifier, Jet Vacuum Cleaner hingga Microwave, Samsung menegaskan komitmennya untuk menghadirkan inovasi yang tak hanya canggih, tapi juga bermanfaat, terutama menciptakan higienitas dan meningkatkan imun tubuh.

"Semakin banyak masyarakat yang perlu pergi ke luar rumah untuk bekerja atau beraktivitas. Wajar bila timbul kekhawatiran bahwa upaya menjaga kebersihan dan imun tubuh kurang maksimal. Samsung menghadirkan inovasi untuk memberikan ketenangan diri dan juga solusi menciptakan rumah yang lebih higienis dan anggota keluarga yang sehat," kata Hendry Wijaya, Senior Product Marketing Manager Home Appliances, Samsung Electronics Indonesia dalam siaran pers yang diterima INILAHCOM.

Baca Juga : Lazada Seller Conference 2021, Persiapkan Ribuan Penjual 

Dimulai dari Samsung Air Dresser untuk mensanitasi pakaian yang dikenakan sehari-hari, Jet Vacuum Cleaner dan Air Purifier untuk menyaring debu dan memurnikan udara yang dihirup anggota keluarga, hingga Microwave untuk mengolah makanan sehat untuk meningkatkan imun tubuh.

Halaman :


Editor : JakaPermana