Semakin Mudah, Daftar dan Bayar Iuran BPJS Ketenagakerjaan, Kini Bisa Melalui Aplikasi AYO Toko by SRC

Kolaborasi kali ini memungkinkan pekerja untuk mendaftar sekaligus membayar iuran BPJS Ketenagakerjaan melalui fitur Pojok Untung dan Pojok Bayar pada aplikasi AYO Toko by SRC. 

Semakin Mudah, Daftar dan Bayar Iuran BPJS Ketenagakerjaan, Kini Bisa Melalui Aplikasi AYO Toko by SRC

“Selain itu, perluasan jangkauan BPJS Ketenagakerjaan melalui Toko SRC juga sejalan dengan gerakan #JadiLebihBaik yang kami gagas untuk merangkul seluruh pelaku UMKM agar semakin maju, terus berkembang, dan naik kelas. Kami tentu sangat gembira bahwa kerja sama ini mendapatkan sambutan yang begitu antusias dari para pemilik Toko SRC. Hari ini sudah ada lebih dari 5.000 masyarakat Indonesia sudah mendaftarkan diri untuk BPJS Ketenagakerjaan melalui aplikasi AYO Toko by SRC,” ujar Rima.

Sebagai penutup, Rima menyampaikan harapannya agar ke depannya semakin banyak pemilik Toko SRC yang dapat memanfaatkan kerja sama ini untuk memberikan pelayanan yang semakin meningkat bagi para konsumennya, sekaligus meningkatkan kesempatan memperoleh penghasilan tambahan.

“Dengan begitu, kerja sama ini kami harapkan dapat berkontribusi meningkatkan kesejahteraan seluruh pelaku dan karyawan UMKM Toko Kelontong serta memberikan efek ganda terkait kenyamanan dalam bekerja dan peningkatan pelayanan toko SRC bagi lingkungan sekitarnya,” tutupnya.

Ditempat terpisah, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Bandung Suci, Opik Taufik mengatakan bahwa pihaknya juga secara masif memperluas jangkauan perlindungan Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan terutama bagi pekerja Bukan Penerima Upah (BPU).

Opik Taufik menambahkan bahwa dengan adanya kerja sama dengan pihak SRCIS tersebut diharapkan bisa semakin memberikan kemudahan bagi peserta atau masyarakat pekerja terutama mereka para pemilik atau karyawan toko kelontong.

“Ada banyak cara bagi pekerja untuk dapat melakukan pendaftaran dan pembayaran iuran BPJS Ketenagakerjaan, salah satunya secara online dengan aplikasi Jamsostek Mobile (JMO), maka dengan adanya kerjasama ini semakin banyak pilihan yang tersedia, kini pendaftaran dan pembayaran iuran BPJS Ketenagakerjaan juga bisa melalui aplikasi AYO Toko by SRC,”  tutup Opik. (*)

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti