Akses Tiga Desa di Cililin Sempat Tertutup, Longsoran Batu Tutupi Jalan

Akibat longsor tersebut, akses jalan yang menghubungkan tiga desa di Cililin tersebut tertutup material longsor.

Akses Tiga Desa di Cililin Sempat Tertutup, Longsoran Batu Tutupi Jalan
Petugas tengah mengevakuasi batu yang menutupi jalan akibat longsor di Walahir, Cililin, KBB.

"Adapun panjang area yang tertutup material longsor sekitar 40 meter dengan ketinggian longsor sekitar 60 meter dan lebar 25 meter disertai batu besar," imbuhnya.

Ia menyebut, untuk saat ini kondisi akses jalan yang tertutup material longsor sudah dapat dilalui kendaraan roda dua maupun empat.

"Aparat kewilayahan bersama warga gotong royong membersihkan material longsor saat ini ada penyempitan jalan karena batu besar belum bisa disingkirkan dan diperlukan alat pembelah batu," sebutnya.

Baca Juga : Sabtu Ini 24 Tim Bersaing di Final Mandiri 3x3 Indonesia Jawa Barat Series

Ia pun mengimbau kepada masyarakat untuk senantiasa waspada lantaran bencana bisa datang sewaktu-waktu.

"Masyarakat harus tetap waspada apabila hujan ditakutkan longsor susulan," tandasnya. *** (agus satia negara)

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti