Bey Machmudin Klaim Cadangan Beras Aman dan Harga Mulai Turun

Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin mengklaim cadangan beras saat ini aman dan harganya pun diakuinya mulai turun.

Bey Machmudin Klaim Cadangan Beras Aman dan Harga Mulai Turun
Bey Machmudin mengatakan, saat ini tersedia 119 ribu ton beras di Gudang Badan Urusan Logistik (Bulog) Jabar dan jumlah tersebut akan bertambah lagi, sebanyak 34 ribu ton dalam waktu dekat. (yuliantono)

INILAHKORAN, Bandung - Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin mengklaim cadangan beras saat ini aman dan harganya pun diakuinya mulai turun.

Bey Machmudin mengatakan, saat ini tersedia 119 ribu ton beras di Gudang Badan Urusan Logistik (Bulog) Jabar dan jumlah tersebut akan bertambah lagi, sebanyak 34 ribu ton dalam waktu dekat.

"Jadi untuk cadangan beras kita aman," ujar Bey Machmudin usai menghadiri Rapat Paripurna di DPRD Provinsi Jawa Barat, Jumat 1 Maret 2024.

Baca Juga : Pengusaha Agung Suryamal Sabet Penghargaan Jurnalis Karena Perjuangkan Kesejahteraan Masyarakat di Jabar

Sedangkan mengenai harga beras, berdasarkan survei terakhir yang dilakukannya. Kini harga beras premium mulai turun dan sudah berada di kisaran Rp15-17 ribu per kilogram.

"Untuk upaya stabilisasi, tadi saya cek beras di pasar itu Rp15 ribu di pedagang eceran. Itu premium, yang mediumnya di bawah itu dan di grosir sudah mulai turun sekitar Rp200-Rp500 per kilogram," ucapnya.

Bey Machmudin berharap, seiring dengan akan masuknya waktu panen raya, harga beras yang tengah tinggi saat ini bisa kembali normal sedia kala. Kendati diakuinya pasti akan membutuhkan proses, sampai hasil dari panen raya tersedia di pasaran.

Baca Juga :  Ternyata Baliho 'OTW Jakarta' Ridwan Kamil Bukan Soal Pilkada

"Diperkirakan memang akan terjadi puncak raya panen tapi kan dari puncak raya sampai ke pasar kan tidak langsung besok ada proses juga, jadi Insyaallah akan lebih stabil dan stabilnya menuju kembali ke harga yang wajar," imbuhnya.

Halaman :


Editor : Doni Ramdhani