Ternyata Baliho 'OTW Jakarta' Ridwan Kamil Bukan Soal Pilkada

Mantan Gubernur Jawa Barat periode 2018-2023 Ridwan Kamil memberikan klarifikasi, terkait viralnya baliho 'OTW Jakarta' yang ternyata bukan mengenai rencananya untuk maju di Pilkada DKI Jakarta 2024.

 Ternyata Baliho 'OTW Jakarta' Ridwan Kamil Bukan Soal Pilkada
Mantan Gubernur Jawa Barat periode 2018-2023 Ridwan Kamil memberikan klarifikasi, terkait viralnya baliho 'OTW Jakarta' yang ternyata bukan mengenai rencananya untuk maju di Pilkada DKI Jakarta 2024.

INILAHKORAN, Bandung - Mantan Gubernur Jawa Barat periode 2018-2023 Ridwan Kamil memberikan klarifikasi, terkait viralnya baliho 'OTW Jakarta' yang ternyata bukan mengenai rencananya untuk maju di Pilkada DKI Jakarta 2024.

Baliho 'OTW Jakarta yang tersebar di sejumlah titik di DKI Jakarta beberapa waktu lalu kata Ridwan Kamil, dalam reel video Instagram menerangkan, bahwa baliho tersebut bukan berkaitan dengan politik, khususnya Pilkada DKI Jakarta melainkan promosi produk terbarunya saat ini.

"Assalamu'alaikum, Saya Ridwan Kamil. Disini saya ingin menanggapi tentang ramainya baliho saya yang judulnya 'OTW Jakarta' yang sudah membuat banyak persepsi di seluruh Jakarta, bahkan Indonesia. Terus terang saya bingung, kenapa ditafsirkan macam-macam dengan pengertian sendiri. Bahkan menfasirkan politik, itu adalah baliho mau Gub Jakarta (Pilkada DKI Jakarta). Padahal bukan," ujar Emil, sapaan Ridwan Kamil dalam reel video di Instagram yang dirilis 29 Februari 2024.

Baca Juga : Kantongi Sinyal, Dedi Mulyadi Siap Tarung di Pilgub Jabar

Emil melanjutkan, dirinya tengah menciptakan produk skin care khusus laki-laki di daerah tropis. Sehingga baliho bertajuk 'OTW Jakarta' tak lain bagiaj dari promosi produk yang bernama R1 miliknya. 

"Padahal saya mau ke Jakarta OTW karena saya sedang berinovasi, menghasilkan produk skin care khusus untuk lelaki Indonesia. Lelaki tropis yang biasanya produk yang dipakai lelaki itu produk milik istrinya atau perempuan. Namanya R1 dari Ridwan Kamil khusus lelaki Indonesia, dengan iklim tropis. Di riset, dibuat dari bahan biodiversity Indonesia," ucapnya.

Emil melanjutkan, kenapa baliho tersebut dipasang pada sejumlah titik di Jakarta, lantaran pada medio Maret 2024 mendatang pihaknya akan melakukan launching.

Baca Juga : Disnakertrans Jabar Gelar Peringatan Puncak Bulan K3, Harap Kecelakaan Kerja Menurun

"Baliho produk, bukan politil. Tunggu kedatangan saya di 18 Maret 2024, di Senayan City, Jakarta. Itulah kenapa alasan kenapa baliho disana bukan di Surabaya, karena memang launching di Jakarta. Sudah dulu ya saya akan OTW dulu, hatur nuhun," pungkasnya. (Yuliantono)


Editor : JakaPermana