Bima-Dedie Rachim Pamit Kepada Semua ASN dan Masyarakat Kota Bogor

Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto dan Wakilnya Dedie A Rachim pamit kepada para Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkot Bogor dan tentunya masyarakat Kota Bogor

Bima-Dedie Rachim Pamit Kepada Semua ASN dan Masyarakat Kota Bogor

Bima berdoa agar birokrasi Kota Bogor menjadi birokrasi yang bersih, amanah dan melayani serta terus memudahkan warga Kota Bogor. Sebagai penghormatan terakhir, para camat dan para lurah serta perwakilan teknis berdiri memberikan jajar kehormatan (jarmat) melepas keduanya menjadi warga biasa. 

"Hatur nuhun sadayana, abdi pamit," tutur Bima yang didampingi Dedie A. Rachim serta istri dan kerabat keluarga.

Bima yang pamit kepada warga Kota Bogor sebelum serah terima jabatan dengan penjabat (Pj) wali kota, dan menitip pesan agar menjaga semua fasilitas publik dengan baik.

"Saya nitip yang sudah baik dijaga, dirawat. Semua fasilitas publik yang baik dijaga dan dirawat. Saya bangga meninggalkan Kota Bogor dengan kondisi warga yang semakin baik, serta bangga terhadap kotanya. Saya berpesan agar warga tetap mengkritisi pemimpin berikutnya. Terus kritisi pemerintahan berikutnya. Kasih masukan juga ke wali kota berikutnya, dukung penuh Pj wali kota," jelas Bima.

Bima menyebut masih banyak pekerjaan rumah (PR) yang harus dituntaskan di Kota Bogor

"Sama seperti warga, saya ingin transportasi massal Biskita Transpakua ditambah, dan fasilitas publik lainnya," pungkasnya.

Sementara itu, perwakilan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Bogor, Samson Purba yang menjabat Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bogor, mengungkapkan apresiasi dan bangga bisa dipimpin Bima Arya dan Dedie Rachim. 


Editor : Ahmad Sayuti