Cegah Stunting, Pemkot dan Lions Club Salurkan Paket Makanan Tambahan Lengkap

Salah satu penerima manfaatnya adalah Rindi Oviatun (32 tahun) warga Kecamatan Ujungberung. Rindi memiliki tiga orang anak yang masih balita.

Cegah Stunting, Pemkot dan Lions Club Salurkan Paket Makanan Tambahan Lengkap

"Bantuan ini didistribusikan oleh anggota PKK untuk diolah di dapur sehat atasi stunting (Dashat). Masing-masing anak mendapatkan Rp500.000 selama 6 bulan ke depan," ucapnya.

Tahapan awal BAAS adalah survei yang dilakukan pada 24-26 Mei 2023 ke rumah para anak stunting yang dapat bantuan pemberian tambahan makan.

"Tahap dua pada hari ini penyerahan secara simbolis. Selain dengan Lions Club kita juga dengan akademisi yakni Universitas Parahyangan berupa susu untuk ibu hamil 75 di Kecamatan Cidadap dan Sumur Bandung," ujar dia.

Selain itu, Pemkot Bandung juga bekerja sama dengan BUMN P. Pos dan Badan Pangan Nasional untuk menyerahkan bantuan daging ayam dan telur kepada 147 orang target sasaran di kelurahan. *** (Yogo Triastopo)

Halaman :


Editor : Ahmad Sayuti