Cerita Mimin istri Kedua Yosep dalam Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang

Salah satu tersangka kasus pembunuhan Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu, yakni Mimin, merasa syok atas penetapan dia dan dua anaknya Arighi dan Abi.

Cerita Mimin istri Kedua Yosep dalam Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang
Salah satu tersangka kasus pembunuhan Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu, yakni Mimin, merasa syok atas penetapan dia dan dua anaknya Arighi dan Abi./ilustrasi

Selama ini, ia mengungkapkan yayasan di kelola oleh suaminya Yosep Hidayah. Sementara itu, Rohman Hidayah kuasa hukum Mimin menegaskan bahwa sama sekali tidak terlibat dalam pengelolaan yayasan. Ia menyebut tidak terdapat sengketa dalam kasus tersebut.

"Bu Mimin tidak terlibat sama sekali setelah beberapa tahun ikut di sana dan tidak terlibat lagi. Kalau ada sengketa sebenarnya tidak ada," kata dia.

Ia menyebut kliennya tidak hidup dari yayasan sekolah tersebut. Namun, kliennya hidup dari nafkah suaminya Yosep Hidayah dan anak-anaknya Arighi dan Abi sudah bekerja.

Baca Juga : Asyik... Tahun Depan Cianjur Selatan Punya Anggaran Rp225 Miliar Bangun Infrastruktur

"Bu Mimin tidak hidup dari yayasan itu dan bu Mimin hidup dari nafkah pak Yosep, anak-anaknya bekerja dan tidak ada kaitan dengan yayasan," kata dia.

Rohman pun mengatakan kliennya membantah segala keterangan Danu yang dilayangkan kepadanya dan suaminya Yosep. Sebab mereka berdua tengah berada di rumah saat peristiwa terjadi.

"Pada prinsipnya ibu Mimin mengelak semua keterangan itu karena pak Yosep ada di rumah," kata dia.*** (Caesar Yudistira)

Baca Juga : Kebakaran TPA Cikundul Sukabumi Telah Padam

Halaman :


Editor : JakaPermana