Diduga Adu Banteng, Dua Bus Terlibat Kecelakaan di Ngawi hingga Kondisinya Setengah Hancur

Dua bus terlibat kecelakaan di Ngawi Jawa Timur. Kondisi kedua bus itu mengalami kerusakan yang cukup parah.

Diduga Adu Banteng, Dua Bus Terlibat Kecelakaan di Ngawi hingga Kondisinya Setengah Hancur

INILAHKORAN.COM, Bandung - Diduga adu banteng, dua bus terlibat kecelakaan di Kabupaten Ngawi, Jawa Timur.

Kecelakaan yang melibatkan dua bus itu terjadi di depan Lapangan Tambrakromo Geneng, Ngawi.

Dalam video yang diunggah di Instagram kabarnegri, kondisi dua bus yang mengalami kecelakaan itu dalam kondisi setengah hancur.

Baca Juga : Ukur Balita Stunting, 2.710 Unit Antropometri Kit Disebar di Garut

Menurut keterangan dalam unggahan itu, kecelakaan tersebut terjadi hari ini, Kamis 31 Agustus 2023 sekira pukul 04.30 WIB.

Adapun, dua bus yang terlibat kecelakaan tersebut yakni bus Eka Cepat jurusan Yogyakarta - Surabaya dan bus Sugeng Rahayu.

Selain itu, dalam video itu kedua bus terlihat mengalami kerusakan yang cukup parah.

Baca Juga : Pemkab Cirebon Gelontorkan Rp23 Miliar Lebih untuk Bansos, Baru Terserap Rp15 Miliar

Baik bus Sugeng Rahayu maupun bus Eka mengalami kerusakan yang parah di bagian depan.

Halaman :


Editor : Firda Rachmawati